Kompas TV internasional kompas dunia

Potret Hancurnya Jalur Gaza di Palestina: Warga Mengungsi-Banjir Bantuan Kemanusiaan

Kompas.tv - 26 Januari 2025, 07:05 WIB
Penulis : Jocelyn Valencia

JALUR GAZA, KOMPAS.TV - Sejumlah penduduk di kamp pengungsi Jabaliya, Gaza Utara, memanfaatkan jeda pertempuran antara Israel dan Hamas untuk melihat sisa-sisa rumah mereka yang hancur.

Jabaliya menjadi salah satu wilayah yang mengalami beberapa serangan udara paling dahsyat oleh Israel selama 15 bulan terakhir.

Warga Palestina di wilayah tersebut kini dihadapkan pada pemandangan kehancuran yang mengerikan. Operasi darat dan serangan udara di Jalur Gaza telah mengubah lingkungan kota menjadi lahan terbengkalai penuh puing-puing.

Melihat skala kehancuran ini, banyak pihak memperkirakan bahwa pembangunan kembali Gaza dapat memakan waktu puluhan tahun, bahkan lebih.

Kantor Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA) melaporkan bahwa bantuan kemanusiaan dalam jumlah besar terus mengalir ke Gaza melalui penyeberangan Erez dan Zikim.

Pengiriman bantuan dan akses pekerja kemanusiaan kini mulai menjangkau wilayah-wilayah yang sebelumnya sulit diakses.

Perserikatan Bangsa-Bangsa di lapangan mencatat adanya peningkatan signifikan dalam lingkungan kerja untuk mendukung warga yang terdampak.

#gaza #palestina #israel #gencatansenjata

Baca Juga: [FULL] Sejumlah Fakta Kinerja 100 Hari Pemerintahan Presiden Prabowo-Wapres Gibran: 80,9 Persen Puas




Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x