Kompas TV internasional kompas dunia

Tak Cuma Sasar Rumah Sakit, Rudal Israel Hantam Sekolah di Gaza, Sedikitnya 50 Tewas

Kompas.tv - 10 November 2023, 23:52 WIB
tak-cuma-sasar-rumah-sakit-rudal-israel-hantam-sekolah-di-gaza-sedikitnya-50-tewas
Asap mengepul dari serangan rudal Israel di Jalur Gaza, seperti terlihat dari Israel selatan, Kamis malam (9/11/2023). Pada Jumat (10/11/2023), rudal Israel menghantam sebuah sekolah di Kota Gaza, menewaskan sedikitnya 50 orang. (Sumber: AP Photo/Leo Correa)
Penulis : Vyara Lestari | Editor : Gading Persada

GAZA, KOMPAS.TV – Israel ternyata memang ndableg (keras kepala, -red). Kendati mayoritas negara di dunia mengecam aksinya melakukan serangan tanpa pandang bulu, sekalipun mengorbankan warga sipil, Israel terus membombardir fasilitas kemanusiaan di Gaza, termasuk rumah sakit dan sekolah.

Terbaru, rudal militer Israel menghantan sekolah Al Buraq di Kota Gaza, Jumat (10/11/2023).

Melansir Al Jazeera, Jumat (10/11), korban tewas dari serangan rudal Israel di fasilitas pendidikan di Kota Gaza itu telah mencapai 50 orang. Sebelumnya, korban tewas dilaporkan berjumlah 20 orang.

Baca Juga: WHO: Rumah Sakit Al Shifa Gaza Kembali Jadi Sasaran Pengeboman Berat Israel

“Sekitar 50 jasad martir berhasil diangkat dari reruntuhan sekolah Al Buraq, menyusul serangan rudal dan artileri yang menyasar sekolah itu pagi ini,” ujar Direktur Rumah Sakit Al Shifa Mohammad Abu Salmiya seperti dikutip AFP.

Para korban, yang kebanyakan merupakan warga Palestina yang berlindung setelah rumah mereka hancur dibombardir, dilarikan ke RS Al Shifa.

Baca Juga: Fasilitas Kemanusiaan Gaza Dekat RS Indonesia Dibom, Indonesia Kecam Keras Serangan Israel

Rekaman video seorang jurnalis di Gaza yang diunggah ke media sosial memperlihatkan kehancuran gedung bangunan sekolah itu usai dihantam rudal Israel. 


Sejak konflik Israel vs Hamas dimulai pada 7 Oktober lalu, warga Palestina yang kehilangan tempat tinggal mereka akibat bombardir serangan udara Israel, sebagian berlindung di sekolah itu untuk menghindar dari area pertempuran di Kota Gaza.

Sebelumnya, pada Jumat (10/11), tank-tank Israel mengepung sejumlah rumah sakit di Gaza. Bahkan, Rumah Sakit Al Shifa, kompleks rumah sakit terbesar di Kota Gaza, diserang lima kali dalam waktu kurang dari 24 jam.

Per Jumat (10/11), jumlah korban warga Palestina yang tewas akibat dibunuh tentara Israel di Jalur Gaza sudah melampaui angka 11.078 jiwa, termasuk di antaranya 4.506 anak-anak. Sementara, sebanyak 27.490 lainnya terluka, termasuk 8.663 anak-anak.


 




Sumber : Al Jazeera




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x