Kompas TV internasional krisis rusia ukraina

Zelenskyy Sebut Rusia Gagal Hancurkan Rakyat Ukraina dengan Musim Dingin: Kami Melewati Masa Sulit

Kompas.tv - 2 Maret 2023, 15:18 WIB
zelenskyy-sebut-rusia-gagal-hancurkan-rakyat-ukraina-dengan-musim-dingin-kami-melewati-masa-sulit
Presiden Ukraina Voilodymyr Zelenskyy. (Sumber: Ukrainian Presidential Press Office via AP)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Edy A. Putra

KIEV, KOMPAS.TV - Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy memuji rakyat Ukraina yang disebutnya telah berhasil bertahan melewati musim dingin.

Pada pidato malamnya, Rabu (1/3/2023), Zelenskyy mengatakan Rusia telah gagal menghancurkan rakyat Ukraina dengan musim dingin.

Sejak Oktober, rudal-rudal Rusia telah menghancurkan infrastruktur energi dan air Ukraina jelang musim dingin.

Baca Juga: Rusia Siap Gunakan Senjata Nuklir, Operasi Militer Baru untuk Hadapi Serangan AS

Hal itu membuat sejumlah wilayah Ukraina, termasuk Kiev, terancam mati lampu total.

Namun, Zelenskyy menegaskan rakyat Ukraina berhasil bertahan di musim dingin setelah serangan sistematis Rusia ke fasilitas-fasilitas energi, yang membuat banyak kota menjadi gelap dan kedinginan.

“Kami telah bertahan melewati musim dingin ini,” ujar Zelenskyy, dikutip dari The Moscow Times.

“Ini merupakan periode yang sulit, dan setiap warga Ukraina mengalami kesulitan ini, tetapi kami masih mampu memberikan rakyat Ukraina energi dan panas,” lanjutnya.

Baca Juga: Xi Jinping dan Lukashenko Bertemu, Sekutu Putin Serukan Perdamaian di Ukraina

Ukraina kini sudah memasuki musim semi, dan Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Kuleba memuji hari pertama musim tersebut sebagai kekalahan besar untuk pasukan Presiden Rusia Vladimir Putin di Ukraina.

“Kami berhasil bertahan dari musim dingin yang sulit sepanjang sejarah kami. Ini begitu dingin dan gelap, tetapi kami tak terhancurkan,” bunyi pernyataan Kuleba.

Organisasi-organisasi bantuan telah memperingatkan di awal musim dingin, bahwa serangan Rusia akan memaksa badai imigrasi baru ke Eropa, dan prioritas Ukraina adalah selamat melewati bulan-bulan dengan suhu yang membekukan.


 




Sumber : The Moscow Times




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x