MOSKOW, KOMPAS.TV - Tentara Rusia yang berperang di Ukraina dijanjikan mendapatkan jutaan rubel atau miliaran rupiah jika berhasil menghancurkan tank-tank kiriman Barat. FORES, perusahaan teknologi industri minyak asal Rusia, mengumumkan hadiah tersebut usai sejumlah negara mengonfirmasi akan mengirim tank tempur utama modern ke Ukraina.
Melansir Ukrainska Pravda, Senin (30/1/2023), FORES menjanjikan lima juta rubel atau sekitar satu miliar rupiah untuk tentara Rusia yang bisa menghancurkan tank Leopard Jerman dan M1 Abrams Amerika Serikat (AS). Hadiah satu miliar rupiah itu berlaku untuk tank pertama yang hancur.
Baca Juga: Atlet Rusia dan Belarusia Dipertimbangkan Bisa Ikut Olimpiade, Ukraina Sontak Caci IOC Bau Darah
Kemudian, untuk setiap tank Leopard dan M1 Abrams yang dihancurkan selanjutnya, FORES menjanjikan hadiah 500 ribu rubel atau sekitar 100 juta rupiah per tank.
Selain tank, FORES mengaku juga menjanjikan hadiah bagi pesawat tempur Barat jika dikirimkan ke Ukraina. Perusahaan itu mengiming-imingi hadiah hingga 15 juta rubel atau sekitar tiga miliar rupiah untuk tiap F-15 dan F-16 yang dijatuhkan.
"Kita menyaksikan proses eskalasi konflik yang permanen dan pasokan senjata yang tak terhingga ke musuh," demikian bunyi pernyataan FORES.
"Kebijakan mengirim tank-tank Barat ke Kiev mengindikasikan bahwa NATO tidak mengikuti konsep memasok Ukraina hanya dengan senjata defensif, yang mana berarti kita perlu berkonsolidasi dan mendukung pasukan kita."
Sebelumnya, 25 Januari lalu, Jerman memutuskan untuk mengirim tank Leopard 2 ke Ukraina dan mengizinkan negara-negara lain memperbantukan tank tersebut. Pada saat bersamaan, AS mengonfirmasi pengiriman tank M1 Abrams ke Ukraina.
Baca Juga: Sekjen NATO ke Korea Selatan Bujuk Seoul Kirim Senjata ke Ukraina, tapi Ditolak
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.