Kompas TV internasional kompas dunia

Cara Korea Utara Permalukan Korea Selatan, Siarkan Kekalahan Taeguk Warriors di Piala Dunia 2022

Kompas.tv - 10 Desember 2022, 15:32 WIB
cara-korea-utara-permalukan-korea-selatan-siarkan-kekalahan-taeguk-warriors-di-piala-dunia-2022
Pemain Timnas Korea Selatan, Son Heung-min, merebahkan diri di lapangan setelah ditekel dalam pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022 melawan Brasil di Stadion 974, Ras Abu Aboud, Doha, Qatar, Senin, 5 Desember 2022 atau Selasa dini hari WIB. (Sumber: AP Photo/Pavel Golovkin)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Edy A. Putra

PYONGYANG, KOMPAS.TV - Korea Utara akhirnya menyiarkan pertandingan Korea Selatan di Piala Dunia 2022 Qatar.

Siaran ini bukan karena hubungan kedua negara mulai mesra, namun lebih sebagai cara Korea Utara mempermalukan Korea Selatan.

Rezim Kim Jong-un melalui TV Pemerintah Korea Utara (KCTV) untuk pertama kalinya menyiarkan laga tim Korea Selatan.

Baca Juga: Kiper Argentina Emiliano Martinez Disebut Pahlawan, Berkat Penyelamatannya dalam Adu Penalti

Padahal, KCTV hampir selalu menyiarkan pertandingan Piala Dunia 2022, meski terlambat 2-3 hari.

Namun, seperti dilansir Essentially Sports, Jumat (9/12/2022), laga Korea Selatan yang disiarkan adalah ketika Taeguk Warriors kalah dari Brasil 1-4 di babak 16 besar.

Tak sulit untuk meyakini bahwa itu menjadi usaha Korea Utara untuk mempermalukan Korea Selatan.

Bukan rahasia lagi, karena biasanya negara tertutup itu tak akan menyiarkan pertandingan sepak bola yang melibatkan tim Korea Selatan.

Hal itu diperkuat oleh pengamat Korea Utara dari Stimson Center, Martyn Williams.

Baca Juga: Siap-Siap, Kim Jong-Un Diyakini Bakal Lanjutkan Ancaman Rudal Korea Utara di Tahun Depan

“KCTV telah dengan sangat baik menampilkan semua pertandingan lainnya. Jelas bukan kebetulan bahwa satu-satunya permainan Korea Selatan yang disiarkan adalah yang membuat mereka tersingkir dari Piala Dunia,” ujarnya, seperti dilansir NK News.

“Itu hanya menunjukkan kepicikan mereka, tetapi sayangnya itu sesuatu yang sebenarnya tak biasa,” lanjut Williams.

Anehnya, KCTV tetap menyiarkan laga Amerika Serikat dan Jepang, dua negara yang tengah bersitegang dengan Korea Utara, meski mereka mengalami kemenangan.


 




Sumber : Essentially Sports/NK News




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x