BANGKOK, KOMPAS.TV - Seorang perempuan Thailand secara tak sengaja terkunci selama tiga hari di kamar mandi rumahnya.
Ia pun berusaha bertahan hidup selama terkunci dengan meminum air keram.
Insiden tersebut mendera perempuan berusia 54 tahun yang tinggal sendiri di rumahnya di Bangkok.
Perempuan yang namanya tak disebutkan itu dilaporkan masuk ke kamar mandi rumahnya pada Senin (22/8/2022).
Baca Juga: Pria Ini Disengat Lebah 20.000 Kali hingga Menghitam dan Gagal Ginjal, Diyakini akan Pulih Total
Dikutip dari Oddity Central, seketika setelah ia menutup pintu kamar mandi, kenop pintu yang rusak mengubah kamar mandi perempuan itu menjadi penjara.
Menurut laporan, ia berusaha menggedor pintu kamar mandi dan berteriak minta tolong, namun tak ada yang datang menolongnya.
Meski ia berusaha menggedor dengan keras, tak ada tetangga atau pun orang asing yang mendengar gedoran maupun teriakannya.
Setelah kelelahan selama dua hari mencoba memancing perhatian orang, perempuan tersebut mulai menuliskan pesan perpisahan di kamar mandi menggunakan produk perawatan kulit dan menunggu kematiannya.
“Saya terjebak di kamar mandi sejak 22 Agustus. Jika saya mati, biarkan Jay Lek mengurus warisan saya. Tolong berikan properti Tuk ke Tua Toon Tum,” tulisnya pada salam perpisahan di dinding kamar mandi.
“Saya meminum air keran untuk selamat. Tanpa air, saya akan mati. Saya mencoba berdoa dan mencari jalan keluar, saya mencoba berteriak tapi tak ada yang mendengar,” tambahnya.
Untungnya, saudari perempuan itu, yang tak mendengar kabarnya selama beberapa hari, mulai khawatir dan memanggil polisi atas hilangnya sang saudari.
Sekelompok pasukan ditugaskan untuk memeriksa perempuan itu, dan kemudian mereka menerobos masuk setelah tak ada respons di pintu gerbang.
Baca Juga: Mantan Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa Pulang Usai Kabur, Ditentang Kembali ke Politik
Setelah masuk ke rumah, mereka pun menendang pintu kamar mandi dan menemukan perempuan itu dalam kondisi lemah, setelah tak makan selama tiga hari.
Mereka pun kemudian segera membawanya ke rumah sakit terdekat.
Dokter kemudian memeriksa perempuan tersebut, dan meski kondisinya lemah, kesehatannya cukup bagus.
Perempuan itu pun diharapkan bisa sepenuhnya pulih,
Sumber : Oddity Central
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.