Kompas TV internasional kompas dunia

Penikmat Teh Dilaporkan Lebih Sehat dan Dapat Berumur Lebih Panjang, Menurut Penelitian

Kompas.tv - 30 Agustus 2022, 21:38 WIB
penikmat-teh-dilaporkan-lebih-sehat-dan-dapat-berumur-lebih-panjang-menurut-penelitian
Secangkir teh hitam dan daun teh di London. Menurut sebuah penelitian yang dilaporkan Associated Press, Selasa (30/8/2022), teh dapat menjadi bagian dari diet atau pola makan teratur yang sehat. Orang yang minum teh, menurut penelitian tersebut, bahkan berpotensi sedikit lebih mungkin untuk hidup lebih lama daripada mereka yang tidak rutin minum teh. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Edy A. Putra

MARYLAND, KOMPAS.TV - Secangkir teh selalu lebih menenangkan. Menurut sebuah penelitian yang dilaporkan Associated Press, Selasa (30/8/2022), teh dapat menjadi bagian dari diet atau pola makan teratur yang sehat.

Orang yang minum teh, menurut penelitian tersebut, bahkan berpotensi sedikit lebih mungkin untuk hidup lebih lama daripada mereka yang tidak rutin minum teh.

Penelitian itu menyimpulkan, asupan teh yang lebih tinggi dikaitkan dengan risiko kematian yang lebih rendah di antara mereka yang minum dua cangkir atau lebih per hari, terlepas dari variasi genetik dalam metabolisme kafein.

Temuan ini menunjukkan bahwa teh, bahkan pada tingkat asupan yang lebih tinggi, dapat menjadi bagian dari diet atau pola makan yang sehat.

Teh mengandung zat bermanfaat yang dikenal dapat mengurangi peradangan. Studi sebelumnya di China dan Jepang, di mana teh hijau populer, menyebut teh memiliki banyak manfaat kesehatan.

Studi terbaru bahkan memperluas kabar baik ke minuman favorit Inggris, yaitu teh hitam.

Para ilmuwan dari Institut Kanker Nasional Amerika Serikat meneliti kebiasaan minum teh hampir setengah juta orang dewasa di Inggris, dan kemudian mengikuti mereka selama hingga 14 tahun.

Mereka menyesuaikan faktor risiko seperti kesehatan, sosial ekonomi, merokok, asupan alkohol, diet, usia, ras, dan jenis kelamin.

Asupan teh yang lebih tinggi, dua cangkir atau lebih setiap hari, dikaitkan dengan manfaat sederhana: risiko kematian 9 persen hingga 13 persen lebih rendah akibat penyebab apa pun, bila dibandingkan dengan yang bukan peminum teh.

Suhu teh, atau penambahan susu atau gula, tidak mengubah hasilnya.





Sumber : Kompas TV/Associated Press




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x