Kompas TV internasional kompas dunia

Luar Biasa, Karya Seni Andy Warhol Berupa Potret Marilyn Monroe Terlelang Rp2,8 Triliun

Kompas.tv - 10 Mei 2022, 16:49 WIB
luar-biasa-karya-seni-andy-warhol-berupa-potret-marilyn-monroe-terlelang-rp2-8-triliun
Balai lelang di New York hari Senin, (9/5/2022) berhasil melelang karya seni visioner pop-art Andy Warhol berupa potret ikonik Marilyn Monroe senilai 195 juta dollar AS atau setara Rp2,8 triliun (Sumber: The New York Times)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Desy Afrianti

NEW YORK, KOMPAS.TV - Balai lelang Christie's di New York hari Senin, (9/5/2022) berhasil melelang karya seni visioner pop-art Andy Warhol berupa potret ikonik Marilyn Monroe senilai 195 juta dollar AS atau setara 2,8 Triliun Rupiah, seperti laporan France24, Selasa, (10/5/2022)

Potret ikonik Marilyn Monroe karya Andy Warhol itu menjadi karya seni abad ke-20 termahal yang pernah dijual di lelang publik.

"Shot Sage Blue Marilyn," diproduksi tahun 1964, dua tahun setelah kematian bintang Hollywood yang glamor. 

Karya seni itu terlelang dengan harga tepat $195,04 juta termasuk biaya, hanya empat menit setelah lelang dibuka, di sebuah ruangan yang penuh sesak di markas besar Balai Lelang Christie di Manhattan, New York.

Belasan staf Christie's tampak tegang namun antusias di dalam ruang lelang, sambil memegangi ponsel mereka saat mereka menerima pesanan dari pembeli potensial.

Rumah lelang milik raja Prancis Francois Pinault mengatakan dalam konferensi pers singkat, tawaran pemenang untuk "Marilyn" dilakukan dari dalam ruangan.

Sebelum dijual, potret itu diperkirakan bernilai sekitar 200 juta dollar AS, menurut Christie's.

Baca Juga: Sejarah Gaun Marilyn Monroe yang Dipakai Kim Kardashian di Met Gala 2022, Berkaitan dengan JFK

Balai lelang di New York hari Senin, (9/5/2022) berhasil melelang karya seni visioner pop-art Andy Warhol berupa potret ikonik Marilyn Monroe senilai 195 juta dollar AS atau setara Rp2,8 triliun (Sumber: NBC News)

Meskipun jatuh sedikit dari ambang batas, karya Andy Warhol itu tetap mengalahkan rekor sebelumnya untuk karya abad ke-20, "Women of Algiers" karya Pablo Picasso, yang menghasilkan 179,4 juta dollar AS tahun 2015.

Rekor sepanjang masa untuk karya seni dari periode apa pun yang dijual di lelang dipegang oleh "Salvator Mundi" karya Leonardo da Vinci, yang terjual pada November 2017 seharga 450,3 juta dollar AS.

Karya Warhol yang terlelang adalah bagian dari kelompok potret Monroe yang terkenal sebagai seri "Shot" setelah seorang pengunjung ke studionya di Manhattan, yang dikenal sebagai "The Factory," rupanya menembakkan pistol ke arah mereka.

Dalam sebuah pernyataan, Christie's menggambarkan potret 40 inci (100 sentimeter) kali 40 inci sebagai "salah satu gambar paling langka dan paling transenden yang pernah ada."

Alex Rotter, kepala seni abad ke-20 dan ke-21 di Balai Lelang Christie's New York menyebut lukisan itu "lukisan abad ke-20 paling signifikan yang akan dilelang dalam satu generasi."

"Marilyn dari Andy Warhol adalah puncak absolut dari American Pop dan janji dari Mimpi Amerika yang merangkum optimisme, kerapuhan, selebritas, dan ikonografi sekaligus," kata Rotter dalam sebuah pernyataan.




Sumber : Kompas TV/France24




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x