MICHIGAN, KOMPAS.TV - Seorang perempuan di Amerika Serikat (AS) sukses menang lotre senilai 1,6 juta dolar AS atau setara Rp22 miliar usai menuruti nasihat ibunya.
Perempuan yang namanya tak disebutkan itu mengaku memenangkan lotre yang dibelinya saat belanja.
Ia mengatakan, sang ibu menasihatinya untuk mencoba permainan lotre itu.
Ternyata permainan itu adalah Michigan Lottery’s Lucky 7s Fast Cash Jackpot, yakni permainan yang bisa membawa pulang 1,6 juta dolar AS.
Baca Juga: Tubuh Kim Jong-Un Kian Kurus, Pakar: Karena Tak Bisa Lagi Makan Keju akibat Covid-19
Perempuan berusia 37 tahun itu akhirnya menuruti nasihat ibunya, dan membeli tiket pada 18 Desember 2021.
“Saya pergi keluar dengan ibu saya dan bermain ke Club Keno. Ibu saya mengatakan permainan Fast Cash Jackpor itu memiliki hadiah 1,6 juta dolar AS, dan menyarankan saya untuk mencobanya,” ujarnya dikutip dari Daily Star.
Ia pun kemudian membeli tiket di sebuah toko bernama Flappers Café di Lincoln Park, Michigan.
“Saya membeli beberapa tiket dan memenangkan beberapa dolar dan kemudian memutuskan membeli satu lagi untuk mendapat lebih banyak kemenangan,” katanya.
“Saat itulah saya berhasil memenangkan hadiah utama. Saya merasa senang. Saya tak yakin bagaimana harus bereaksi,” tambah perempuan itu.
Ia kemudian menghubungi pemilik kafe dan mengatakan dirinya telah memenangkan lotre, dan memintanya untuk memindai tiketnya.
Baca Juga: Niatnya Beli Susu untuk Anak, Pria Ini Malah Menang Lotre Rp14 Miliar
“Ia mengonfirmasikan saya telah menang, dan saya merasa tak percaya atas apa yang terjadi,” katanya.
Perempuan itu menegaskan uang tersebut cukup untuk membuatnya melunasi pinjaman sekolah, membeli rumah baru dan membawa putranya ke Disney World.
Ia juga menegaskan akan menyimpan sisa uang kemenangannya.
Kemenangan perempuan itu membuktikan, nasihat orang tua memang kerap menjadi berkah untuk anaknya.
Sumber : Daily Star
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.