Kompas TV internasional kompas dunia

Tren Unboxing Pengantin di Malaysia Bikin Gerah, Netizen Geram dan Mengecamnya

Kompas.tv - 12 Januari 2022, 12:32 WIB
tren-unboxing-pengantin-di-malaysia-bikin-gerah-netizen-geram-dan-mengecamnya
Tangkapan layar dari tren viral unboxing pengantin yang ramai di Malaysia, membuat netizen geram. (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

PUTRAJAYA, KOMPAS.TV - Sebuah tren TikTok di Malaysia yang sedang viral di kalangan pasangan pengantin baru membuat gerah masyarakat Negeri Jiran.

Tren tersebut menampilkan proses suami melepas aksesoris istri sesuai acara resepsi berakhir.

Tak sedikit pengantin baru di Malaysia yang mengikuti tren 'unboxing pengantin' itu dan mengunggahnya di media sosial.

Unboxing adalah kata yang kerap digunakan di media sosial atau internet dalam proses membuka barang.

Melansir Malay Mail, Selasa (11/1/2022) tren TikTok itu dikecam oleh sejumlah netizen Malaysia karena bertentangan dengan prinsip Islam.

Apakah kamu tidak merasa malu merekam video seperti itu? Aurat seorang istri perlu dijaga oleh suaminya,” tulis netizen dalam Malay Mail.

Netizen lain ikut berkomentar pengantin masa kini mudah terpengaruh hal yang tak pantas demi mencari popularitas berdasarkan tren belaka.

Departemen Agama Islam Perak sampai mengeluarkan pernyataan agar umat Muslim menjauhi tren tersebut.

Suami, jelas departemen itu wajib melindungi kehormatan istri mereka.

Tindakan 'unboxing' bukan bagian dari ajaran Islam karena itu adalah awal dari dosa dan mengundang fitnah,” tulis Departemen Agama Islam Perak melalui Facebook resminya.

Imbauan Departemen Agama Islam Perak tersebut lantas dibagikan juga oleh Departemen Pengembangan Islam Malaysia.




Sumber : Kompas.com/Malay Mail




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x