NEW YORK, KOMPAS.TV - Festival kebudayaan tahunan Indonesian Street Festival (ISF) 2021 digelar di Gedung KJRI New York, Amerika Serikat (AS), Senin (6/12/2021) waktu setempat.
Konsul Jenderal RI New York, Dr. Arifi Saiman, MA, mengungkapkan festival tersebut diselenggarakan secara hybrid guna mematuhi protokol kesehatan Covid-19 setempat.
"ISF 2021 merupakan puncak selebrasi peringatan 76 tahun Kemerdekaan Indonesia dengan tema Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh," kata Arifi dalam rilis resminya yang diterima KOMPAS TV, Selasa (7/12/2021).
Acara ISF 2021 diawali dengan acara pemberian penghargaan sebagai bentuk apresiasi kepada Pemerintah Kota New York dan mitra bisnis Indonesia, yaitu American-Indonesian Chamber of Commerce, US-ASEAN Business Council, US Chamber of Commerce, Freeport, FedEx, UPS, Deloitte dan Gojek Indonesia.
Penghargaan diberikan atas hibah dan pengiriman alat kesehatan Personal Protective Equipment (PPE) yang terdiri dari 176 ventilator dan lebih dari 50 kontainer berisi PCR test kit dan medical gown.
Dia mengatakan, ISF 2021 dimeriahkan oleh para pengisi acara yang menampilkan musik, budaya, dan masakan Indonesia secara langsung dari gedung KJRI New York.
Antara lain, penampilan DWP KJRI New York, Indonesian Gastronomy Association (IGA), Indonesian Culinary Enthusiasts (ICE), dan secara virtual dari Swara Mahardhika Indonesia, Nusantara Kreasindo, Saung Budaya, dan DWP PTRI New York (the Dancing Queens).
"Selain itu, terdapat juga bazaar yang menyajikan berbagai macam produk dan masakan Indonesia dari berbagai macam kelompok usaha, restoran dan komunitas Diaspora Indonesia di pantai timur Amerika Serikat. Tidak ketinggalan juga promosi produk kreatif Indonesia berupa perhiasan dan produk-produk UMKM," ujarnya.
Sebagai informasi, acara ISF 2021, didahului dengan sambutan selamat datang dari Konsul Jenderal RI New York, Arifi Saiman.
Baca Juga: Menlu Amerika Serikat Antony Blinken ke Indonesia 13 Desember, Sampaikan Strategi AS di Indo-Pasifik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.