Kompas TV internasional kompas dunia

Momen Presiden Jokowi Bertolak ke Glasgow Hadiri KTT COP26

Kompas.tv - 1 November 2021, 09:51 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

ROMA, KOMPAS.TV – Presiden Jokowi melanjutkan kunjungan kerja luar negerinya dari KTT G20 di Roma Italia menuju Glasgow, Skotlandia.

Di Glasgow, Presiden Jokowi akan berpartisipasi dalam KTT COP26. Presiden Jokowi bertolak dari Bandara Internasional Fiumicino, Roma, Italia pada Minggu, 31 Oktober 2021 sekitar pukul 20.00 waktu setempat.

Presiden Jokowi bawa misi khusus ke KTT perubahan iklim di Glasgow. Menurut Jokowi, Indonesia tetap konsisten pada isu perubahan iklim.

Baca Juga: Indonesia Resmi Jadi Presidensi G20, Jokowi Undang Pimpinan Dunia Hadir di Bali Tahun Depan

Indonesia memiliki peran penting dan strategis dalam perubahan iklim, mengingat Indonesia salah satu pemilik hutan tropis dan mangrove terbesar di dunia.

Presiden Jokowi berharap pencapaian target SDGs dan hasilnya dapat berkelanjutan.

"Sudah menjadi komitmen Indonesia untuk menjadi bagian solusi. Isu perubahan iklim harus terus diletakkan dalam kerangka pencapaian target SDGs sehingga hasilnya akan dapat berkelanjutan," ujar Presiden Jokowi.

Video Editor: Laurensius Krisna Galih




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x