HELSINKI, KOMPAS.TV – Jejak sepatu di permukaan salju ternyata bisa menjadi sebuah karya seni, seperti yang ada di dekat ibukota Finlandia, Helsinki.
Di bawah panduan seorang warga setempat dan seniman amatir Janne Pyykko, sebanyak 11 relawan yang mengenakan sepatu salju membentuk rangkaian pola geometris nan rumit di atas permukaan sebuah lahan lapangan golf. Bersama-sama, mereka menjejakkan kaki mereka hingga membentuk sebuah karya seni yang menyerupai kepingan salju raksasa.
Baca Juga: Tabrakan Beruntun 40 Kendaraan Terjadi di Iowa AS Akibat Jalanan Licin Salju
Dilansir dari Associated Press, karya seni yang dibuat selama 2 hari itu berdiameter sekitar 160 meter. Menurut harian Finlandia Helsingin Sanomat, karya seni yang terbuat dari ribuan jejak sepatu salju itu bisa jadi merupakan lukisan salju terbesar yang pernah dibuat di Finlandia.
“Ini cara saya berkembang sebagai seorang manusia,” ujar Pyykko, yang terinspirasi dari efek visual dan telah menciptakan sejumlah ilustrasi salju yang lebih kecil. “Saya ingin belajar menginspirasi orang-orang dan menjajal mengarahkan mereka.”
Baca Juga: Salju Turun di Gurun Sahara Tinggalkan Pola yang Unik
Lebih lanjut Pyykko menerangkan, memetakan pola sepatu salju untuk diikuti di atas lahan lapangan golf Lofkulla membutuhkan perencanaan yang rumit dan matang.
Baca Juga: Kota Madrid Spanyol Turun Salju Pertama Kali Sejak 10 Tahun Terakhir
Lukisan saljunya, kata Pyykko, akan lebih bagus bila dilihat dari udara. Namun sayangnya, karya seni bikinan Pyykko tak akan bertahan lama. Ia hanya akan bertahan sebentar hingga hujan salju selanjutnya, atau hingga angin kencang menghapus jejak-jejak sepatu di atas salju.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.