Kompas TV internasional kompas dunia

Patung Pualam Dua Perempuan Yang Bersedih Hati Dari Abad 4 SM Ditemukan di Athena Yunani

Kompas.tv - 26 Januari 2021, 06:05 WIB
patung-pualam-dua-perempuan-yang-bersedih-hati-dari-abad-4-sm-ditemukan-di-athena-yunani
Tugu makam yang berbentuk seperti kuil kecil dengan patung dua wanita ukuran asli, ditemukan pada musim panas 2020 saat dilakukan penggalian rutin sebelum dimulainya proses konstruksi balai kota baru Paiania, menurut sebuah rilis pers yang dikirim melalui email seperti dilansir Xinhua pada Senin, (25/01/2021). (Sumber: The Greek Reporter)
Penulis : Edwin Shri Bimo

ATHENA, KOMPAS.TV - Potongan tugu makam dari zaman Yunani kuno yang terbuat dari pualam putih ditemukan baru-baru ini di dekat Bandara Internasional Athena, demikian diumumkan Kementerian Kebudayaan dan Olahraga Yunani pada Minggu (24/01/2021)

Tugu makam yang berbentuk seperti kuil kecil dengan patung dua wanita ukuran asli, ditemukan pada musim panas 2020 saat dilakukan penggalian rutin sebelum dimulainya proses konstruksi balai kota baru Paiania, menurut sebuah rilis pers yang dikirim melalui email seperti dilansir Xinhua pada Senin, (25/01/2021).

Kedua potongan patung wanita tersebut saling berhadapan. Wanita di sebelah kanan, yang merupakan sosok mendiang di kuburan itu duduk di sebuah kursi elegan dengan kaki diletakkan di atas bangku kaki, memakai pakaian transparan.

Baca Juga: Yunani Tunjuk Anggota Kabinet Gay Pertama

Tugu makam yang berbentuk seperti kuil kecil dengan patung dua wanita ukuran asli, ditemukan pada musim panas 2020 saat dilakukan penggalian rutin sebelum dimulainya proses konstruksi balai kota baru Paiania, menurut sebuah rilis pers yang dikirim melalui email seperti dilansir Xinhua pada Senin, (25/01/2021). (Sumber: The Greek Reporter)

Di sebelah kiri, di depan wanita pertama, berdiri sang pembantu yang sedang menopang kepalanya menggunakan tangan kiri tenggelam dalam kesedihan.

Tugu ini diperkirakan berasal dari abad ke-4 Sebelum Masehi, menurut para arkeolog Yunani. Mereka meyakini bahwa tugu itu didirikan di dalam sebuah pemakaman kota kuno Paiania.

Tema yang sama seringkali ditemukan dalam tugu makam periode itu di Wilayah Attica.

Baca Juga: Gereja Ortodoks Yunani Serukan Pendetanya Abaikan Perintah Penutupan Akibat Pandemi

Tugu makam yang serupa juga ditemukan dalam penggalian di Marcopoulo, kota tetangga Paiania, dan di pemakaman kuno Kerameikos di dekat bukit Akropolis di pusat Athena, imbuh pernyataan pers tersebut.

Patung itu dipindahkan untuk diamankan dan dirawat ke Museum Arkeologi Vravrona.

Penggalian terus berlanjut dan para arkeolog mengatakan artefak bersejarah lainnya kemungkinan besar akan ditemukan.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x