MOSKOW, KOMPAS.TV - Seorang pemuda tewas kedinginan setelah terjebak di mobilnya selama sepekan dan berada pada suhu di bawah 50 derajat Celsius.
Pemuda bernama Sergei Ustinov dari Rusia itu tewas setelah sebeluma dinyatakan hilang selama sepekan.
Namun rekannya, Vladislav Istomin ditemukan masih hidup di kursi penumpang.
Baca Juga: Polemik Vaksin Covid-19: Senjangnya Ketersediaan Vaksin Antara Negara Kaya dan Negara Miskin
Seperti dikutip dari Mirror keduanya berpergian dari kampung halaman mereka di Yakuts, 28 November lalu.
Mereka mengendarai Toyota Chaser menuju Kota Magadan. Mereka tengah berkendara di jalan raya Kolyma, ketika GPS menunjukkan arah yang salah.
Mobil mereka kemudian menabrak sebongkah kayu dan mogok. Namun, usaha yang dingin membuat mereka tak bisa keluar.
Baca Juga: Dapat Serangan Siber, Situs Gereja Ini Malah Jadi Portal Penyembah Setan dan Seks
Selain tidak adanya sinyal handphone, penghangat udara di mobil juga rusak sehingga tak ada pertolongan.
Hal itu membuat keluarga keduanya panik dan melaporkan ke polisi. Kepolisian pun melakukan pencarian.
“Pada 4 Desember kami menerima informasi mobil mereka terakhir terlihat di Desa Tontor,” tutur petugas kepolisian, Nadezha Dvoretskya.
Baca Juga: Pengadilan Mekkah Bebaskan 13 Terdakwa Kasus Crane Jatuh di Masjidil Haram
“Petugas dan sukarelawan melakukan pencarian dari titik tersebut,” tambahnya.
Mobil Sergei pun ditemukan 75 mil dari desa, dan polisi menemukan Sergei sudah meninggl kedinginan.
Sedangkan Vladislav berada di kursi penumpang, kesulitan bernapas dan nyaris tewas.
Baca Juga: Lakukan Serangan Bom terhadap Masjid, Pimpinan Milisi Ini Dinyatakan Bersalah
Vladislav pun langsung dilarikan ke rumah sakit dan ditempatkan di ruang perawatan intensif (ICU).
“Kondisinya saat ini masih sangat berbahaya. Kami berjuang untuk menyelamatkan dirinya,” ujar dokter.
Menurut kepolisian, GPS mengarahkan mereka ke jalan lama yang sudah tak digunakan sejak tahun 1970-an.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.