GUIZHOU, KOMPAS.TV - Setelah beberapa pekan lalu di Indonesia lahir anak sapi berkepala dua, kini hal unik tersebut terjadi di China.
Warga sebuah desa di Kota Dejian, Guizhou, tenggara China dikejutkan dengan kelahiran anak Sapi berkepala dua.
Kejadian di luar nalar itu pun diabadikan lewat sebuah video. Pada video itu terlihat anak sapi tersebut memiliki dua kepala, dua telinga, dua mulut dan empat mata.
Baca Juga: Kucing Sultan Scottish Fold Nagita Slavina Seharga Sapi Kurban
Menurut sang pemilik yang dikenal sebagai bibi Zhang, anak sapi tersebut lahir, setelah sang induk melakukan proses persalinan selama 7 jam, Sabtu (15/8/2020) waktu setempat.
Dia sendiri mengaku terkejut dengan kondisi anak sapi miliknya itu.
“Saya hidup lebih dari 70 tahun dan saya tak pernah melihat sapi seperti ini sepanjang hidup saya,” ujar bibi Zhang dikutip dari Daily Mail.
Baca Juga: Sapi Berbulu Selembut Boneka
Menurut bibi Zhang, anak sapi berkepala dua itu masih kesulitan untuk berdiri. Namun, dia mampu menysusu kepada induknya.
Salah satu tetangga bibi Zhang, mengaku tadinya dia tak percaya dengan kabar tersebut.
“Kini setelah saya melihatnya langsung dengan kedua mata ini, saya tahu bahwa itu benar,” ujarnya.
Baca Juga: Tradisi Grebeg Suro, Warga Tanam Kepala Sapi di Sumber Mata Air
Seorang ahli mengatakan bahwa anak sapi berkepala dua itu berbagi tenggorokan yang sama bisa dan bisa menumbuhkan empat tanduk.
Sang ahli percaya apa yang terjadi pada anak sapi tersebut merupakan hasil mutase genetic saat masih berada di kandungan induknya.
Dia juga mengungkapkan kondisi sang anak sapi sehat dan berharap mereka bisa terus bertumbuh.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.