Kompas TV feature news or hoax

Hoaks Kapal Tenggelam Mengakibatkan 139 Orang Meninggal Dunia - NEWS OR HOAX

Kompas.tv - 28 Juni 2022, 18:46 WIB
Penulis : Anas Surya

KOMPASTV - Beredar informasi di facebook yang menyebutkan telah terjadi insiden kapal tenggelam pada minggu 19 Juni lalu. Informasi itu mengeklaim korban jiwa akibat peristiwa itu mencapai 139 orang.

Akun-akun tersebut sama-sama membagikan narasi yang menyebutkan bahwa korban meninggal dunia akibat peristiwa itu mencapai 139 orang. Namun akun-akun itu membagikan informasi yang berbeda-beda mengenai lokasi kejadian insiden tersebut. Lokasi yang disebutkan keempat akun itu adalah Nusa Tenggara Timur, Jepara, Jawa Tengah, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Dan Siguntang, Sumatera Selatan.

Setelah penelusuran diketahui bahwa foto tersebut merupakan km lestari maju. Diwartakan kompas.com, KM Lestari maju yang melayani penyeberangan ke Pelabuhan Bira, Kabupaten Bulukumba Ke Pelabuhan Pamatata, Kabupaten Selayar Sulawesi Selatan tenggelam pada 3 Juli 2018 siang.

Pada saat itu, pencarian korban dihentikan pada 9 Juli 2018, atau tujuh hari setelah kapal dinyatakan tenggelam. Sebanyak 36 korban dinyatakan meninggal akibat insiden tersebut.

Jadi, informasi telah terjadi insiden kapal tenggelam pada minggu, 19 Juni, dengan korban mencapai 139 orang adalah tidak benar atau hoaks.

Baca Juga: Hoaks Gunung Anak Krakatau Erupsi Besar - NEWS OR HOAX

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Razia Izin Penjualan Petasan

22 Desember 2024, 17:36 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x