Kompas TV entertainment selebriti

Vicky Prasetyo Pernah Disemprot Indra Bekti: Sampai Cerai, EO Gue Baru Dibayar

Kompas.tv - 8 Juli 2020, 08:28 WIB
vicky-prasetyo-pernah-disemprot-indra-bekti-sampai-cerai-eo-gue-baru-dibayar
Capture dalam Youtube Trans 7 (Sumber: Youtube)
Penulis : Ade Indra Kusuma

KOMPASTV - Tersangka Vicky Prasetyo resmi ditahan atas kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap mantan istrinya, Angel Lelga.

Mengulik pernikahan mewahnya yang ditaksir mencapai Rp 4 M, siapa sangka di balik pernikahannya yang serba mewah, ada satu hal yang terlupakan.

Saat menikah, Vicky Prasetyo meminta Indra Bekti untuk mempersiapkan pernikahannya sebagai event organizer.

Menggunakan jasa event organizer memang merogoh kocek yang tak sedikit karena semua hal mulai dari makanan hingga lokasi diurus oleh pihak Indra Bekti.

Dalam kanal YouTube Trans TV Official, Senin (26/4/2020), Vicky kena semprot Indra Bekti karena ulahnya.

"Ini sama Angel Lelga, EO-nya gue," ungkap Indra Bekti mengutip Grid.ID.

Indra pun menceritakan kekesalannya karena Vicky Prasetyo tak kunjung membayar EO-nya. 

"Dibayarnya berapa lama tahu? Jadi setelah dia nikah, pembayaran EO-gue lama enggak dibayar-dibayar," ungkapnya.

Indra pun mengungkap Vicky baru membayar hutangnya setelah setahun pernikahannya berjalan.

"Ampe dia keburu cerai, baru dibayar," tuturnya.

Tanpa malu-malu, Vicky Prasetyo pun mengakui kesalahannya sambil tertawa.

Raffi Ahmad yang menjadi presenter di acara tersebut pun mengaku tak habis pikir dengan Vicky Prastyo.

"Parah lu, enggak boleh kayak gitu," ungkap Raffi.

Seperti diketahui Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan resmi menahan Vicky Prasetyo atas kasus dugaan pencemaran nama naik terhadap Angel Lelga.

Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Andhi Arhdani mengungkapkan alasan Vicky ditahan salah satunya adalah takut melarikan diri.

"Ada beberapa hal, salah satunya ysangkutan melarikan diri, itu yang utama," ungkap Andhi.

Andhi juga mengatakan Jaksa Penutut Umum (JPU) khawatir Vicky akan menghilangkan barang bukti.

"Kemudian ada menghilangkan barang bukti, memengaruhi saksi-saksi. Ini hanya untuk mempercepat proses saja," ujarnya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x