TANGERANG, KOMPAS.TV - Cut Intan resmi bercerai dari Armor Toreador setelah Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang, Banten, mengabulkan gugatan perceraiannya.
Selain berpisah, Cut Intan juga memperoleh hak asuh penuh atas ketiga anak mereka.
Kabar tersebut pertama kali diungkapkan oleh Cut Intan melalui unggahan yang menampilkan pesan dari kuasa hukumnya, Ana Sofa Yuking.
Baca Juga: MUI Temukan Sejumlah Candaan Tak Pantas Program Ramadan Raffi Ahmad, Desak KPI Beri Teguran
"Assalamualaikum, selamat pagi Mbak Intan. Alhamdulillah pagi ini putusan perkara perceraian Mbak Intan sudah ada dengan amar sebagai berikut: Menjatuhkan talak satu bain sughra Armor terhadap Intan," demikian isi pesan yang dikutip Selasa (25/3/2025).
Selain memberikan hak asuh kepada Cut Intan, pengadilan tetap mengizinkan Armor untuk bertemu dengan anak-anaknya dan mewajibkannya tetap menjalankan peran sebagai ayah.
"Tanpa menghilangkan hak dan kewajiban Armor sebagai ayah kandungnya," lanjut pesan tersebut.
Namun, dalam putusan tersebut tidak dijelaskan secara rinci mengenai besaran kewajiban finansial Armor terhadap anak-anaknya.
Seperti diketahui sebelumnya, perceraian ini bukan tanpa alasan.
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.