Kompas TV entertainment film

Rekomendasi Film Hari Ini: "Flow" Kisah Kucing Tanpa Dialog yang Unik dan Emosional

Kompas.tv - 8 November 2024, 19:05 WIB
rekomendasi-film-hari-ini-flow-kisah-kucing-tanpa-dialog-yang-unik-dan-emosional
Film Flow (Sumber: imdb)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Perjuangan seekor kucing untuk bertahan hidup dari banjir tayang di bioskop Indonesia seperti CGV mulai Jumat (8/11/2024) hari ini.

Flow memulai perjalanannya di Cannes Film Festival 2024 yang langsung menarik perhatian para kritikus dan penonton dengan cerita penuh makna yang disampaikan tanpa dialog.

Karya terbaru dari sutradara Gints Zilbalodis ini berhasil memenangkan berbagai penghargaan di festival film bergengsi di seluruh dunia.

Mengutip Imdb, Film Flow mengisahkan tentang seekor kucing hitam yang menjalani kehidupan tenang.

Namun, semua berubah saat banjir melanda karena kucing ini harus menyelamatkan diri.

Dalam upaya menyelamatkan diri, kucing ini naik ke kapal kecil, bertemu dengan hewan lain, termasuk capybara, anjing, lemur, dan burung.

Baca Juga: Quote Pidi Baiq Berjudul "Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu" Diangkat Menjadi Film Layar Lebar

Bencana alam memaksa mereka bekerja sama dan bersatu untuk bertahan hidup.

Tanpa adanya dialog, Flow berhasil menyampaikan pesan mendalam tentang persahabatan, keberanian, dan perjuangan hidup. Film animasi ini sangat istimewa.

Bukan karena hanya visualnya yang indah, tetapi juga suasana emosional yang kuat meski dibalut tanpa dialog.

Kolaborasi tiga negara ini mendapatkan sambutan luar biasa di berbagai festival, termasuk beberapa penghargaan prestisius.

Di antaranya Annecy International Animation Film Festival 2024: Gan Foundation Award for Distribution, Jury Award for a Feature Film, dan Audience Award for a Feature Film, Guadalajara International Film Festival 2024: Best Animated Film, Ottawa International Animation Festival 2024: Grand Prize for Feature Animation.

Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi Festival Film Wartawan Indonesia

Selain dari Cannes, Flow juga sukses ditayangkan di berbagai festival film internasional dan baru-baru ini memukau.

Termasuk ditayangkan di Jakarta World Cinema Week 2024.

Dengan visual yang memukau dan alur cerita yang menyentuh, Flow siap membawa pengalaman sinematik yang mendalam bagi penonton Indonesia.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x