JAKARTA, KOMPAS.TV - Slipknot mengumumkan drummer teranyar mereka, yakni Eloy Casagrande, mantan drummer Sepultura.
Hal itu disampaikan Slipknot melalui akun resmi Instagram-nya dengan mengunggah foto Eloy mengenakan topeng. “Slipknot officially welcomes @eloycasagrande,” tulis Slipknot pada Rabu (1/5/2024).
Dalam foto tersebut, Casagrande mengenakan topeng berwarna putih, menandakan identitas baru sebagai personel Slipknot.
Casagrande telah tampil bersama Slipknot dalam sebuah acara baru-baru ini. Slipknot juga sebelumnya telah memajang formasi baru mereka bersama Eloy Casagrande.
Pada formasi baru itu, Slipknot seolah memberi kode tentang era baru mereka. Mereka juga tampak memakai kostum yang ikonik, yakni wearpack merah. Kostum ini digunakan Slipknot saat debut mereka dengan album perdana.
Melansir Rolling Stone, Slipknot dijadwalkan tampil bersama Casagrande saat merayakan ulang tahun ke-25 album debut mereka di Water Works Park, Iowa, pada 21 September 2024.
Slipknot akan tampil dengan kostum hingga karya mereka dalam album 1999. Mereka juga akan merombak museum Knotfest.
Nama Eloy Casagrande sempat ramai diperbincangkan menggantikan Jay Weinberg. Apalagi, saat itu Slipknot sempat memajang sebuah stik dengan lambang milik Eloy Casagrande.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.