JAKARTA, KOMPAS.TV - Vokalis grup band Coldplay, Chris Martin sempat meminta penonton untuk menurunkan handphone mereka masing-masing saat akan menyanyikan lagu “A Sky Full of Stars”.
Sambil berlutut, Chris Martin meminta penonton mengangkat tangan ke atas dan membentuk simbol cinta.
Alasan Chris Martin memberikan permintaan khusus tersebut, karena ingin momen lagu ini terasa lebih sakral dan menempel di ingatan penonton tanpa dokumentasi apapun.
Baca Juga: 5 Momen Chris Martin di Konser Coldplay, Sebut Jakarta Macet Parah hingga Pinjam Dulu Seratus
“Tolong saya mohon angkat tangan kalian ke atas dengan membentuk love dan taruh handphone kalian,” kata Chris Martin di panggung Stadion Gelora Bung Karno, Rabu (15/11/2023) malam.
Penonton pun menuruti permintaan tersebut dengan sukarela. Coldplay akhirnya menyanyikan lagu “A Sky Full of Stars” secara penuh dengan lampu berwarna-warni dan letupan kembang api.
Stadion GBK terguncang hebat ketika 80.000 penonton ikut berdiri dan berjingkrak menyanyikan chorus lagu tersebut.
“Terima kasih semuanya,” ucap Chris Martin di akhir lagu.
Bukan kali ini saja, Chris memberikan perlakuan khusus untuk lagu “A Sky Full of Stars”. Pada konser Music of the Spheres World Tour di Wembley Stadium pada Agustus 2022 lalu bahkan ia berhenti di tengah-tengah lagu.
Baca Juga: Sukses Gelar Konser di GBK Jakarta, Coldplay: Kami akan Kembali!
"Tunggu, tunggu sebentar. Saya pikir kita bisa membuat ini lebih baik, tunggu," kata Chris, melansir Mirror.co.uk.
Ia pun memohon kepada penonton untuk sekali saja tidak menggunakan hanphone saat menyanyikan lagu tersebut.
"Jadi, mari kita coba lagi tapi tolong, jika kita bisa memiliki satu lagu saja tanpa ponsel, tanpa kamera, tanpa perangkat, tidak ada apa-apa, hanya kekuatan manusia, kekuatan manusia," tutur Chris.
Lagu “A Sky Full of Stars” bermakna seseorang yang sangat bahagia melihat orang yang disayangi. Perasaan bahagia tersebut bagai melihat hamparan bintang-bintang indah di langit malam yang cerah.
Sumber : Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.