Kompas TV entertainment musik

War Ticket Dianggap Tidak Adil, Indonesia Bisa Tiru Jepang Gunakan Sistem Lotre Jual Tiket Coldplay

Kompas.tv - 19 Mei 2023, 15:22 WIB
war-ticket-dianggap-tidak-adil-indonesia-bisa-tiru-jepang-gunakan-sistem-lotre-jual-tiket-coldplay
Beberapa kategori tiket konser Coldplay Jakarta sudah habis terjual sebelum satu jam sejak penjualan dibuka, Rabu (17/5/2023) (Sumber: Kompas TV/Dian Nita)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Eddward S Kennedy

JAKARTA, KOMPAS.TV - Band rock asal Inggris, Coldplay akan manggung di Indonesia untuk pertama kalinya pada pertengahan November 2023 mendatang.

Promotor membuka pembelian tiket selama tiga hari pada 17-18 Mei untuk pengguna BCA dan 19 Mei 2023 untuk publik. Seluruhnya ludes terjual.

Pihak penyedia layanan tiket, Loket.com mengungkapkan lebih 1.530.000 orang memperebutkan tempat duduk di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada hari pertama pre-sale.

Baca Juga: Tiket Ultimate Experience Coldplay: Dibanderol Rp11 Juta, Paling Mahal tapi Paling Cepat Habis

Bagaimana bisa sejutaan orang memperebutkan tiket konser yang tak sampai setengah calon pemesannya itu?

Mekanisme pemesanan tiket konser di Indonesia kerap dilakukan secara rebutan.

Pembeli harus membuka situs penjualan tiket pada tanggal dan waktu yang telah ditentukan promotor secara tepat waktu.

Namun, meski pembeli sudah tepat waktu sekali pun, ia bisa jadi masih berada dalam sistem antrean.

Baca Juga: Catat, Tiket Coldplay Status Full Booked Belum Tentu Lunas dan Masih Bisa Gagal Pembayarannya

Sehingga memunculkan istilah yang dinamakan war ticket atau perang tiket.

Siapa cepat, atau sedikit beruntung, bisa langsung masuk ke formulir pembelian tiket, dan mendapatkan karcis idola yang dinanti.

Hal itu berbanding terbalik dengan sistem pembelian tiket di Jepang.

Antre Indonesia, Undian Jepang

Pengamat musik, Nuran Wibisono menjelaskan di Jepang memiliki sistem pemesanan tiket model lotre atau chusen.

Baca Juga: Kejadian Lagi! Baru 2 Menit Dibuka, 500.000 Orang Sudah Antre Beli Tiket Konser Coldplay

Calon penonton yang menggunakan mekanisme ini nantinya bisa membeli tiket jika hasil undiannya positif. Mereka tak perlu dilemparkan dalam posisi antrean.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x