JAKARTA, KOMPAS.TV - Prosesi menuju acara pernikahan artis Jessica Mila dan calon suaminya Yakup Hasibuan mulai dilakukan. Keduanya baru saja menggelar acara martumpol.
Martumpol adalah salah satu tahap wajib yang dilakukan dalam prosesi perkawinan adat Batak atau pada umumnya disebut tunangan.
Martumpol ini adalah ibadah perjanjian pernikahan antar sepasang calon pengantin di hadapan pendeta gereja dan jemaat.
Acara yang dilakukan HKBP Rawamangun, Jakarta Timur, pada Sabtu (29/4/2023) diawali calon pengantin Jessica Mila dan Yakup ke gereja yang diiringi dengan puji-pujian.
Kemudian, khotbah dari pendeta setempat soal janji pernikahan, persembahan pujian dari keluarga Yakup Hasibuan hingga pengikraran janji menjelang melangsungkan pernikahan pada 5 Mei 2023.
Baca Juga: Sosok Otto Hasibuan, Pengacara Kondang Calon Mertua Jessica Mila
Ibunda Jessica Mila, Magdalene Jane Baker menceritakan arti prosesi martumpol dalam pernikahan putrinya dengan Yakup Hasibuan.
"Kalau di adat Batak, sudah tunangan itu sudah menjadi istri gitu," ucapnya.
Kurang dari seminggu, Mila dan Yakup akan melangsungkan pemberkatan pernikahan. Diakui sang ibu, persiapan pernikahan Mila pun sudah dalam tahap akhir.
"Ini udah di penghujung hari-hari ya, jadi baju-baju udah ada ya, tinggal fitting akhir aja," katanya.
Soal busana pernikahan, dijelaskan oleh Magdalene Jane Baker, Mila ingin tampil beda dari acara adat.
Baca Juga: Profil Yakup Hasibuan, Putra Pengacara Kondang Otto Hasibuan yang Lamar Jessica Mila
"Kalau pemberkatan Mila maunya beda dengan yang acara adat, kan (acara adat) pakai kain, pakai songket, itu di acara adat Batak," ujarnya.
Saat pemberkatan nanti, Mila disebut akan memakai busana dengan sentuhan modern yaitu gaun.
"Jadi dia pakai di acara (pemberkatan) gaun-gaun dari barat atau Eropa gitu, Mila maunya seperti itu," ujarnya.
Sumber : Kompas.com, Tribunnews
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.