MUMBAI, KOMPAS.TV - Aktris India, Tunisha Sharma, diketahui baru putus dengan pacarnya, Sheezan Mohammad Khan, 15 hari sebelum ditemukan meninggal dunia karena gantung diri.
Sheezan diketahui merupakan lawan main Tunisha dalam acara tv Ali Baba Dastaan-E-Kabul. Saat ini, Sheezan Khan ditahan usai ditangkap oleh pihak kepolisian.
Ibu Tunisha, Vanita Sharma, mengajukan pengaduan dan kasusnya telah didaftarkan di kantor polisi Waliv di Vasai. Pengadilan Vasai telah mengirim Sheezan ke rumah tahanan polisi selama empat hari.
Baca Juga: Polisi Ungkap Penyebab Artis India Tunisha Sharma Meninggal Karena Gantung Diri di Lokasi Syuting
Vanita mengajukan laporan ke polisi dengan tuduhan kasus persekongkolan untuk bunuh diri.
Dilansir Times of India, Vanita mengatakan kepada polisi bahwa Tunisha Sharma menderita dalam hubungan tersebut dan membuatnya mengambil langkah ekstrem, yakni bunuh diri.
Dalam salinan laporan informasi pertama atau first information report (FIR) disebutkan bahwa Tunisha dan Shezan baru saja putus. Hal itu disebut membuat aktris itu mengalami depresi dan memutuskan bunuh diri.
“Tunisha menjalin hubungan dengan lawan mainnya Sheezan. 15 hari yang lalu, Sheezan telah putus dengannya, karena itu dia mulai hidup di bawah tekanan… karena itu dia mengalami depresi…,” demikian bunyi salinan FIR.
Dilansir Zee News India, Tunisha dan Sheezan juga dikabarkan bertengkar hebat lima hari sebelum aktris tersebut merenggut nyawanya sendiri.
Baca Juga: Sehari sebelum Pernikahan Anaknya, Seorang Ayah di Bondowoso Tewas Diduga Bunuh Diri
Diberitakan sebelumnya, Tunisha Sharma meninggal dunia di lokasi syutingnya pada Sabtu (24/12/2022). Kepolisian Mumbai mengatakan Tunisha bunuh diri.
Menurut keterangan kantor polisi Waliv, Tunisha sempat istirahat dan minum teh di lokasi syuting. Setelah itu, aktris 20 tahun tersebut izin ke toilet, tetapi tak kunjung kembali.
Rekannya yang merasa janggal kemudian memutuskan untuk menyusul Tunisha dan mendobrak pintu toilet. Tunisha ditemukan telah menggantung dirinya.
Jenazah Tunisha dibawa ke Rumah Sakit JJ, Naigaon sekitar pukul 1:30 pagi waktu setempat, Minggu dan dilakukan otopsi.
Kontak bantuan
Depresi bisa dialami siapa pun. Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup karena Anda tidak sendiri.
Layanan konseling dapat menjadi pilihan untuk meringankan keresahan yang Anda alami. Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau layanan konseling lainnya, Anda dapat mengakses situs Into the Light Indonesia berikut.
https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/layanan-konseling-psikolog-psikiater/
Sumber : Times of India, Zee News India
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.