Kompas TV entertainment selebriti

Hanung Bramantyo Pernah Diminta Bikin Film tentang Kematian Munir tapi Gagal, Begini Ceritanya

Kompas.tv - 8 September 2022, 16:27 WIB
hanung-bramantyo-pernah-diminta-bikin-film-tentang-kematian-munir-tapi-gagal-begini-ceritanya
Hanung Bramantyo (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sutradara Hanung Bramantyo mengaku pernah diminta untuk membuat film yang bercerita tentang kematian seorang aktivis HAM, Munir Said Thalib.

Sebagai informasi, Munir meninggal dunia pada 7 September 2004 lalu karena diracun di atas pesawat. Hingga kini, dalang pembunuhan Munir belum ditangkap.

Lewat akun Instagram pribadinya, Hanung Bramantyo bercerita bahwa dia sempat bersedia untuk membuat film tentang kematian Munir.

Baca Juga: Ingin Tonjolkan Aspek Kebudayaan, Hanung Habiskan Rp24 M untuk Satria Dewa: Gatotkaca

Pernah suatu hari saya diminta membuat filmnya. Tanpa ragu saya menyatakan bersedia,” tulis Hanung dalam postingan yang menampilkan foto Munir, Rabu (7/9/2022).

Setelah menyanggupi permintaan tersebut, paginya Hanung ditelepon oleh orang tidak dikenal. Orang tersebut mengaku penggemarnya dan dengan sopan meminta untuk bertemu.


Namun, setelah diselidiki, penelepon tersebut rupanya seorang pensiunan tentara. 

Hati saya langsung mak jleb. Perasaan saya nggak enak. Mulai saat itu, saya memutuskan untuk mengurungkan niat membuat film tentang Munir, daripada nasib saya seperti sang Brigadir,” ceria Hanung.

Suami Zaskia Adya Mecca itu lantas menyebutkan bahwa hingga saat ini, dalang pembunuhan Munir belum ditangkap dan masih bebas berkeliaran.

Baca Juga: Bintang Gatotkaca Disebut Mirip Captain Marvel, Hanung: Simbol Itu Ciri Khas Sejak Lama

Dia lantas menyinggung soal peristiwa pembunuhan Brigadir J di Duren Tiga. Menurutnya, keadilan sulit untuk ditegakkan jika menyangkut aparat.

Melihat tragedi Duren Tiga, saya jadi paham kalau keadilan sulit ditegakkan jika menyentuh aparat,” tulisnya.

Memungkasi cerita tersebut, Hanung Bramantyo berharap keadilan bagi Munir dapat ditegakkan.

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x