JAKARTA, KOMPAS.TV - Musisi Ahmad Dhani menjawab status penyanyi Marcello Tahitoe atau Ello dalam formasi band legenda Dewa 19.
Menurut Ahmad Dhani, Ello bukanlah menggantikan posisi Ari Lasso, Once Mekel, hingga Virzha.
"Masuknya Ello, membuat Dewa 19 memiliki empat vokalis," kata Ahmad Dhani di Kemang, Jakarta Selatan, dilansir dari Kompas.com, Kamis (31/3/2022).
Kemudian Ahmad Dhani menceritakan awal mula ia mengajak Ello bergabung ke grup musik Dewa 19.
Ia mengatakan, semua berawal dari salah satu produk rokok yang menawarkan kerja sama.
"Jadi, ada sponsor rokok waktu itu mau membiayai penggarapan musik buat Video Legend. Kemudian, mereka menawarkan kami berkolaborasi dengan beberapa vokalis," ujar Ahmad Dhani.
Baca Juga: Dewa 19 Rilis Lagu 'Juliette' dengan Ello sebagai Vokalis, Bisa Didengarkan Mulai Hari Ini
Setelah kerja sama tersebut berlangsung, Ahmad Dhani kemudian mengetahui Ello tidak memiliki di bawah naungan label musik.
"Pas tahu dia enggak ada label dan oke, ya sudah, gabunglah Ello sama Dewa 19 dalam konsep featuring," ujar Ahmad Dhani.
Suami Mulan Jameela itu mengaku senang dengan bergabungnya Ello dalam jajaran personel Dewa 19.
Selain tidak terikat label musik, karakter vokal Ello menjadi salah satu tolak ukur untuk menjadikannya sebagai vokalis grup musik yang sudah berkarya selama 30 tahun ini.
"Ya saya seperti menemukan janda mudalah ketika menemukan Ello," seloroh Ahmad Dhani.
Baca Juga: Profil Ello, dari Solois 'Pergi untuk Kembali' Hingga jadi Vokalis Dewa 19
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.