Kompas TV entertainment selebriti

Daftar Nama Korban Tewas Terbakar dalam Bentrokan di Sorong, Ada Nama DJ Indah Cleo

Kompas.tv - 27 Januari 2022, 14:28 WIB
daftar-nama-korban-tewas-terbakar-dalam-bentrokan-di-sorong-ada-nama-dj-indah-cleo
Situasi depan tempat karaoke di kota Sorong yang dibakar massa bentrokan. DJ Indah Cloe ikut jadi korban tewas. (Sumber: Antara/ Ernes Broning Kakisina)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV – Humas Polda Papua Barat merilis daftar korban tewas bentrokan di Sorong. Lewat akun media sosial Instagram, disebutkan daftar nama tersebut, termasuk DJ Indah Cleo yang dalam daftar korban tertulis Indah Sukmadani beralamat di Bukittinggi, Sumatera Barat.

“Hasil penyelidikan telah didapat nama-nama korban kebakaran di Tempat Hiburan Malam Double O Kota Sorong,” tulisnya, dikutip Kamis (27/1/2022).

Baca Juga: Polisi Pastikan DJ Indah Cleo Jadi Korban Tewas Bentrokan di Sorong, Jenazah Hangus Terbakar

Kabid Humas Polda Metro Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi mengatakan bahwa kondisi jenazah korban tewas hangus terbakar sehingga dibutuhkan DNA keluarga untuk proses identifikasi.

Sebanyak 17 orang korban tewas tersebut dirilis, lengkap dengan alamat keluarga korban dan keterangan lebih lanjut. Berikut daftarnya:

  1. Nur Kalsium alias Clara (P) alamat keluarga Kalimantan – Makassar
  2. Ferman Saputra (L) alamat keluarga Palembang
  3. Edith Tri Putra (L) alamat keluarga Palopo - Makassar
  4. Afifaf Maesa Nuraini (P) alamat keluarga Bandung
  5. Yandra Firman (L) alamat keluarga Pali - Makasar
  6. Melanie Safitri (P), nomor kontak keluarga tidak aktif
  7. Indah Sukmadani (P) alamat keluarga Bukittinggi - Padang
  8. Cristian Wahyu Dianto (L) alamat keluarga Surabaya
  9. Rahmi Dian Putri (P) alamat keluarga Jakarta
  10. Mahfud Basuni (L) alamat keluarga Malang
  11. Desra Wahyudi Achiruluis M (L) alamat keluarga Surabaya
  12. Arum Ainun Yakin (P) alamat keluarga Makassar
  13. Widyanti Ariesta (P) alamat keluarga Bandung Soppeng - Makassar
  14. Ananin Novalia (P) alamat keluarga Makassar
  15. Fikram (P), keluarga datang langsung ke posko antemortem dan sudah terdata
  16. Ica (P), keluarga datang langsung ke posko antemortem dan sudah terdata
  17. Ridwan Dodoh (L), keluarga datang langsung ke posko antemortem dan sudah terdata

Baca Juga: Polda Papua Kantongi Pelaku Bentrok Sorong Papua yang Sebabkan 18 Orang Meninggal Dunia

Diberitakan sebelumnya, sebuah bentrokan terjadi di Sorong, Senin (24/1/2022), sekitar pukul 23.30 WITA.

Polisi menjelaskan bahwa bentrokan tersebut dipicu adanya kesalahpahaman antara pengunjung dan pihak keamanan. Pihak kepolisian sudah melakukan patroli untuk mencegah adanya bentrokan.

Namun, insiden tersebut tak terelakkan. Dua kelompok ini akhirnya saling bentrok hingga melakukan perusakan fasilitas, termasuk membakar tempat hiburan malam tersebut.

Akibatnya, 18 orang tewas, dengan rincian 17 tewas terbakar dan 1 lainnya dibacok.

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x