JAKARTA, KOMPAS.TV - Cuplikan video klip lagu Menghapus Jejakmu dari grup band NOAH memperlihatkan sosok aktor muda Angga Yunanda sebagai modelnya.
NOAH membagikan cuplikan tersebut melalui video di balik layar yang diunggah oleh akun TikTok resminya @noahbandofficial, Selasa (18/1/2022).
"..engkau bukanlah segalaku.. | 21.01.22 | #MenghapusJejakmu #SecondChance #TikTokTainment #DibalikLayar #NoahSecondChance," tulis NOAH sebagai keterangan video itu.
Keterlibatan Angga Yunanda dalam video klip Menghapus Jejakmu semakin menunjukkan bahwa NOAH memang ingin menggandeng anak muda untuk album terbarunya, Second Chance.
Baca Juga: Ariel NOAH Nyanyi sambil Main Sepatu Roda di Konser, Ternyata Ini Rahasianya Tak Ngos-Ngosan
@noahbandofficial ..engkau bukanlah segalaku.. | 21.01.22 | #MenghapusJejakmu #SecondChance #TikTokTainment #DibalikLayar #NoahSecondChance
original sound - NOAH OFFICIAL - NOAH OFFICIAL
Sebelum Angga Yunanda, NOAH pun sudah lebih dulu menggaet Iqbaal Ramadhan dan Jefri Nichol untuk menjadi model di pembuatan ulang video klip lagu-lagu lawasnya.
Namun, kemunculan Angga Yunanda bukanlah yang paling menarik perhatian warganet yang justru telanjur salah fokus pada pasangannya dalam video klip tersebut.
Dalam versi remake yang akan dirilis 21 Januari 2022 itu, Angga tampak dipasangkan dengan aktris muda Vanesha Prescilla.
Keberadaan Vanesha lantas dikait-kaitkan oleh warganet dengan Iqbaal Ramadhan yang sebelumnya muncul di video klip lagu Yang Terdalam.
Pasalnya, seperti yang telah diketahui bersama, Iqbaal dan Vanesha pernah berpasangan dalam film Dilan 1990.
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Series "Antares" yang Dibintangi Angga Yunanda dan Beby Tsabina
"Ini kenapa si Milea (Vanesha) ama si Dilan (Iqbaal) dipisah, kan si Dilan jadi linglung Jalan kaki kagak henti," komentar akun @niahadniati.
"Pantes dilan jalan kaki ampe skrg, ternyata mileanya diambil (Angga)," timpal warganet yang lain, @dand.y.
Sebagai informasi, lagu Menghapus Jejakmu dulunya masuk dalam album Hari yang Cerah, yang dirilis pada 2007.
Model video klipnya kala itu adalah Ariel NOAH sendiri yang merupakan sang vokalis dan tokoh perempuannya diperankan oleh Dian Sastrowardoyo.
Kini, NOAH pun hendak mengemas ulang lagu-lagu lamanya di album itu dengan aransemen dan tampilan yang baru.
Maka dari itu, NOAH menggarap ulang video klipnya dengan menggandeng aktor-aktor muda dan menyatukannya dalam album Second Chance.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.