JAKARTA, KOMPAS.TV – Ari Lasso kembali mengumumkan perkembangan dirinya setelah menjalani kemoterapi untuk mengobati kankernya.
Lewat akun Instagram-nya, Ari Lasso mengunggah foto mengenakan penutup kepada dan mengatakan bahwa dirinya sudah gundul.
“Sudah chemo ke 3, sudah separuh jalan. Bisa menjalani tentu karena penyertaan Tuhan dan doa serta support kalian semua. Ya, saya sudah gundul,” tulis Ari Lasso, dikutip Selasa (16/11/2021).
Baca Juga: Ari Lasso Unggah Wajah Baru Usai Jalani Kemoterapi, Optimistis Bisa Gondrong Meski Kini Gundul
Kebotakan atau gundul memang kerap dikaitkan dengan efek samping dari perawatan kemoterapi. Lantas, apa efek kemoterapi yang lain?
Kemoterapi adalah salah satu bentuk pengobatan kanker yang kerap dilakukan para penderita kanker.
Obat-obatan yang digunakan untuk membunuh sel kanker tentunya sangat kuat hingga bisa membahayakan sel-sel sehat.
Efek samping dari kemoterapi biasanya akan menghilang setelah perawatan berakhir, namun beberapa kasus akan berlanjut, bahkan sampai seumur hidup.
Baca Juga: Jenguk Ari Lasso Bersama Tissa Biani, Dul Jaelani: Banyak Orang Menunggu Suara Emasmu!
Berikut beberapa efek samping kemoterapi yang biasanya muncul, dikutip dari Cancer.org, Selasa (16/11):
Baca Juga: Apakah Varian Delta Plus Lebih Berbahaya, Ini Kata Pakar dari UGM
Dari sekian efek samping tersebut, beberapa efek mungkin akan berlangsung sebentar, sementara beberapa yang lain akan menjadi masalah serius.
Hubungi dokter apabila terdapat gejala-gejala serius pasca kemo, seperti:
Sumber : Cancer.org
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.