JAKARTA, KOMPAS.TV - Penyanyi Melanie Subono mendadak memberi kabar tak mengenakkan tentang kondisi kesehatannya.
Diketahui, Melanie Subono selama ini mengidap tumor perut yang sudah parah hingga harus dilakukan tindakan medis.
Melalui unggahan Instagramnya, Melanie mengungkapkan kondisinya yang selama ini sering mengalami pendarahan.
"Hampir tiap kali berbagi Rumah Harapan atau manggung, sambil pendarahan atau kondisi lainnya," kata Melanie Subono dikutip Kompas TV, Senin (25/10/2021).
Baca Juga: Melanie Subono Ajak Rekan Artis Donasi, Miris Lihat Bayi Hanya Minum Teh dan Air Gula
Ia mengungkapkan sudah 4 kali operasi. Namun kendati perut Melanie sudah membesar 4 bulan lalu, akhirnya ia harus menjalani tindakan operasi.
Dalam operasi berdurasi 5 jam, tindakan operasi pengangkatan rahim harus dilakukan karena tumor yang ada diperutnya pecah.
"Dalam operasi kelima ini, diangkat semua yang harus dikeluarkan termasuk uterus dan ovarian sebesar 1.3 kg sepanjang 12 cm," ungkap Melanie Subono.
Kondisi Pasca Operasi
Tim Manjemen Melanie Subono mengungkapkan kondisi terkini sang presenter.
Tim mengungkapkan kondisi Melanie saat ini masih dibantu dengan tabung oksigen.
Baca Juga: Vokalis Steven & Coconut Treez Meninggal, @ Melanie Subono Ingatkan Bahaya Covid-19
Teruntuk kalian semua penyemangat, maaf kondisi Melanie yang belum bisa menghubungi langsung, ini aja dengan tambahan oksigen dia paksa bicara," tulis tim manajemen.
"Mumpung lagi bisa napas sedikit, dengan penuh haru kami tim management ingin mengucap terimakasih pada kalian, sahabat," ujarnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.