Kompas TV entertainment film

Siap-siap! Film Terbaru Christopher Nolan 'Openheimer' Tayang 2023, Gandeng Cillian Murphy

Kompas.tv - 10 Oktober 2021, 09:05 WIB
siap-siap-film-terbaru-christopher-nolan-openheimer-tayang-2023-gandeng-cillian-murphy
Cillian Murphy akan menjadi tokoh utama dalam film terbaru Christopher Nolan bertajuk Openheimer. (Sumber: Getty Image via Thewrapp)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Di antara penikmat sinema khususnya bergenre sci-fi thriller, salah satu yang selalu diantisipasi adalah film terbaru Christopher Nolan.

Tidak heran, sutradara asal Amerika ini selalu sukses menyajikan film dengan alur cerita yang mind blowing dan unik.

Sebut saja 'Predestination', 'Memento', 'Interstellar', 'Inception' dan lainnya adalah  beberapa film karya Christopher Nolan yang wajib ditonton setidaknya sekali seumur hidup.

Setelah sukses dengan 'Tenet', akhirnya proyek film terbaru Nolan terkuak dengan judul 'Openheimer' yang diumumkan akan rilis pada 21 Juli 2023.

Baca Juga: Asian Film Awards 2021: Wife of Spy Raih Penghargaan Karya Sinema Terbaik

Film yang diadaptasi dari kehidupan J. Robert Oppenheimer ini akan ditulis sendiri oleh Nolan dan dibantu istrinya, Emma Thomas untuk sutradara.

Christopher Nolan juga akan menggaet aktor andalannya, Cillian Murphy yang sebelumnya juga membintangi 'Dunkirk', 'Inception' dan 'The Dark Knight Rises'.

"Film-film Christopher Nolan dan Emma Thomas telah mendobrak batas-batas apa yang dapat dicapai oleh penceritaan sinematik. Kami sangat senang dapat bekerja bersama mereka dalam proyek yang luar biasa dan luar biasa ini dan berterima kasih atas semangat dan komitmen bersama mereka terhadap pengalaman teater," ujar Ketua Universal Filmed Entertainment Group Donna Langley dikutip dari Collider, Sabtu (9/10/2021).

Baca Juga: Christopher Nolan Kritik Rencana Penayangan Film di Layanan Streaming dan Bioskop Secara Bersamaan

Film 'Openhimer' bercerita tentang seorang pria yang dianggap mengembangkan bom atom selama Proyek Manhatten era Perang Dunia II.

Hal itu berdasarkan buku American Prometheus: The Triumph and Tragedy of J. Robert Oppenheimer oleh Kai Bird dan mendiang Martin J. Sherwin. 

Ini menandai film perang eksplisit kedua yang dibuat oleh Nolan setelah "Dunkirk" dan juga film pertama sejak bergabung di Universal Picture.

Diketahui Christopher Nolan memutuskan untuk mengakhiri kerjasamanya dengan Warner Bross yang dijalin selama 20 tahun lebih akibat perselisihan dalam perilisan film 'Tenet'.




Sumber : Collider




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Forkopimda Sulsel Pantau Misa Natal

27 Desember 2024, 14:53 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x