Kompas TV entertainment selebriti

Rose Blackpink Ungkap Pelajaran Terpenting Sejak Debut Sebagai Penyanyi

Kompas.tv - 16 Agustus 2021, 18:19 WIB
rose-blackpink-ungkap-pelajaran-terpenting-sejak-debut-sebagai-penyanyi
Lagu Solo Rose BLACKPINK On The Ground Puncaki iTunes di 51 Negara (Sumber: YG Entertainment)
Penulis : Dian Nita | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejak debut, Blackpink memiliki empat anggota yang memiliki pesona menonjol masing-masing. Tak terkecuali Rose, vokalis utama dalam grup K-pop besutan YG Entertainment itu.

Sebagai seorang penyanyi yang telah terjun ke industri hiburan 4 tahun lalu, tentu Rose telah mempelajari banyak hal baik itu dari aktivitas kelompok maupun individu

Bak mendapat warna sendiri, pemilik nama asli Park Chae Young itu mengungkap hal terpenting yang dipelajarinya sejak debut.

Pelantun "On The Ground" tersebut mengutarakan hal itu dalam sebuah wawancara pemotretan majalah ELLE.

"Saya telah belajar bahwa hal yang paling penting adalah mencari tahu apa yang paling 'saya' melalui pengalaman yang telah memperluas spektrum saya," kata Rose dikutip dari Soompi, Senin (16/8/2021).

Baca Juga: G-Dragon Ketahuan Kunjungi Lokasi Syuting Jennie Blackpink, Kabar Kencan Terhembus Lagi

Pemotretan bersama penyanyi dan penulis lagu Carla Bruni, proyek bersama ini membantu menjembatani Seoul dan Paris dalam dunia fashion.

Sementara itu, Rose Blackpink dikenal sebagai sosok penyanyi yang memiliki suara lembut yang memikat.

Baru-baru ini musisi John Mayer telah terpesona olehnya karena telah membawakan lagu "Slow Dancing in a Burning Room" miliknya.

Bahkan Ia sempat memberi hadiah gitar elektrik berwarna pink yang sangat cocok dengan kepribadian Rose.

Baca Juga: BLACKPINK Bocorkan Koreografi Asli “Ddu Du Ddu Du”, Tak Ada Gaya Menembak yang Ikonik

"Life is Complete, thank u," ucap Rose untuk John Mayer.

Bulan Juli lalu Rose Blakpink juga kedapatan keluar bersama Olivia Rodrigo dan Bella Poarch.




Sumber : Soompi




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x