Kompas TV entertainment selebriti

Profil Cut Syifa yang Mantap Berhijab Hingga Tak Takut Tawaran Sinetron Berkurang

Kompas.tv - 10 Februari 2021, 11:26 WIB
profil-cut-syifa-yang-mantap-berhijab-hingga-tak-takut-tawaran-sinetron-berkurang
Profil Cut Syifa yang kini sudah mantap berhijab. (Sumber: Tribunnews.com)
Penulis : Fiqih Rahmawati

JAKARTA, KOMPAS.TV – Artis muda Cut Syifa kini tengah menjadi sorotan publik usai dirinya mantap memutuskan untuk berhijab.

Transformasi penampilannya juga terlihat di akun Instagram miliknya yang kini dihiasi dengan fotonya mengenakan hijab.

Melalui tayangan video di kanal YouTube SelebTubeTV, Cut Syifa membeberkan kisahnya di awal-awal keputusannya berhijab.

Ia bahkan sempat menunaikan salat tahajud, salat istikharah hingga salat hajat. Paginya, ia langsung memutuskan untuk berhijab.

Keputusan yang dibuatnya pun sempat membuatnya takut jika tawaran untuk bermain sinetron menjadi berkurang. Kendati demikian, Cut Syifa menyerahkan semuanya kepada Allah.

Baca Juga: Jerinx Ulang Tahun ke-44, Nora Alexandra Unggah Video, Berharap Dijauhkan dari Orang Ketiga

Pemilik nama asli Cut Syifa Hanasalsabila ini merupakan seorang aktris sekaligus model keturunan Aceh.

Cut Syifa diketahui merupakan satu-satunya anak perempuan dari tiga bersaudara, dua kakaknya bernama Teuku Anwar Sidiq Muhammad dan Rady Andiputra.

Aktris kelahiran 18 September 1998 ini memulai kariernya di dunia hiburan pada tahun 2007, dimana ia mendapatkan peran di sinetron berjudul Aisyah.

Sinetron Aisyah menjadi gerbang pembuka bagi Cut Syifa untuk menjajaki dunia sinetron. Terbukti, tahun selanjutnya, Cut Syifa berhasil berperan di dua sinetron, yakni Jelita dan Sekar.

Sejak saat itu, sosok Cut Syifa sering berseliweran di berbagai judul sinetron, seperti Putri yang Ditukar, Tukang Bubur Naik Haji The Series, Cinta Suci, Anak Langit hingga Calon Presiden.

Baca Juga: Batal Nikah, Bagaimana Nasib Gaun Pengantin Ayu Ting Ting yang Sudah 75 Persen Selesai?

Terakhir, ia berperan sebagai Intan di sinetron Samudera Cinta.

Sejak tahun 2017, Cut Syifa juga kerap masuk ke dalam berbagai nominasi di ajang penghargaan, seperti SCTV Awards 2017 dengan kategori Aktris Utama Paling Ngetop hingga Festival Film Bandung 2020 dengan kategori Pemeran Wanita Terpuji Film Televisi.

Meski memiliki totalitas di dunia hiburan, Cut Syifa juga tak melupakan urusan pendidikannya. Dia dikenal sebagai salah satu siswa yang cukup berprestasi.

Cut Syifa bahkan pernah menjuarai lomba ice skating di tingkat anak se-Asia.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x