JAKARTA, KOMPAS.TV - BLACKPINK sukses menggelar konser online pertama mereka bertajuk BLACKPINK: THE SHOW pada Minggu (31/1/2021).
Konser The Show tayang di channel YouTube resmi BLACKPINK menampilkan sejumlah lagu hit mereka dari album THE ALBUM yang dirilis tahun lalu.
Girlgrup asuhan YG Entertainment ini membuka konser dengan "Kill This Love" kemudian disusul dengan menampilkan lagu "Crazy For You".
Grup beranggotakan Rose, Jennie, Lisa dan Jisoo itu memanaskan suasana dengan tampil karismatik lewat "How You Like That", lagu utama dari album "THE ALBUM".
Baca Juga: Baru Rilis Teaser, Debut Rose BLACKPINK Ditonton Lebih dari 8 Juta Kali
Para member juga menunjukkan bakat mereka dengan penampilan solo mereka. Member tertua BLACKPINK, Jisoo, membuat penonton terkesan dengan menampilkan lagu "Habits" versi Korea dari Tove Lo. Sementara Lisa meng-cover "Say So" dari Doja Cat.
Dalam konser ini momen Rose debut solo dengan membawakan lagu “Gone” untuk pertama kali. Tak hanya itu, video klipnya juga ditampilkan kepada penggemar untuk pertama kali. Selain itu, Jennie mengambil alih panggung dengan penampilan "SOLO”.
Konser yang berlangsung sekitar 1,5 jam ini, BLACKPINK membawakan total 19 lagu. Mereka berharap konser ini dapat mengobati rindu terhadap para penggemar.
Baca Juga: Debut Solo Rose BLACKPINK dengan Lagu Gone di Konser Virtual The Show
"Saya berharap semua orang mendapatkan energi dan getaran yang baik saat menonton penampilan kami. Terima kasih karena selalu mendukung kami,” tutup Jisoo.
Konser The Show sangat memuaskan BLINK (sebutan fans BLACKPINK). Penggemar merasa konser tampak seperti nyata, bukan virtual.
Konser BLACKPINK: THE SHOW pun ramai dibicarakan di Twitter. Tagar #TheShowToday juga menjadi trending topik di Twitter.
Baca Juga: Siap Lihat Penampilan BLACKPINK “The Show” Besok? Begini Cara Nontonnya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.