Kompas TV entertainment film

Break The Silence, Melihat Sisi Lain Kepribadian Member BTS

Kompas.tv - 6 November 2020, 23:00 WIB
break-the-silence-melihat-sisi-lain-kepribadian-member-bts
Film keempat BTS Break The Silence: The Movie akan diputar di bioskop mulai 10 September 2020. (Sumber: Big Hit Entertainment)
Penulis : Dian Septina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Break The Silence: The Movie merupakan film dokumenter keempat dari boyband Korea Selatan BTS dipastikan tayang di Indonesia. Setelah peluncuran Bring The Soul: The Movie yang memecah rekor pada 2019.

Pemutaran perdana film Break The Silence: The Movie diadakan di CGV Cinemas Grand Indonesia, Kamis (5/11/2020).

Secara khusus, film yang dinanti para ARMY (sebutan fans BTS) ini berkisah tentang kehidupan para personel BTS selama tur konser dunia Love Yourself pada tahun 2019, baik di atas pentas maupun di belakang panggung.

Tur stadion dunia ini telah memuncaki Billboard Boxscore dan menjadikan BTS sebagai grup Korea pertama yang tampil di Wembley Stadium London, Inggris. Selain itu, tur juga diadakan di Los Angeles, Chicago, New York, Sao Paulo, Paris, Osaka, Shizuoka, Riyadh, dan Seoul.

Dalam film yang disutradarai Park Jun Soo dan diproduksi Big Hit Three Sixty, 7 personel BTS, yakni RM, Jin, Suga, Jimin, V, J-Hope, dan Jungkook menceritakan secara terus terang kisah pribadi yang belum pernah mereka ungkapkan sebelumnya.

Baca Juga: Ini Alasan Pihak Bioskop Tiket Film BTS "Break The Silence" Dijual Mahal

Break the Silence sebelumnya sudah dibuat dalam versi serial berbayar. Tapi, sejumlah adegan baru telah ditambahkan ke dalam versi film yang digarap secara lebih sinematik.

Break the Silence: The Movies tayang di bioskop di lebih dari 70 negara. Mulai dari Korea Selatan, Amerika Serikat, Australia, Prancis, Hong Kong, termasuk Indonesia.  




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x