JAKARTA, KOMPAS.TV - Anindya Bakrie ditetapkan sebagai Ketua Umum Kepengurusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia. Sejumlah nama tokoh dan pejabat publik ada dalam daftar kepengurusan tersebut, salah satunya adik dari Presiden Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo.
Pemilihan ini melanjutkan keputusan dari Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang digelar pada September 2024.
Kepengurusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia untuk periode 2024-2029 ini diumumkan dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang berlangsung di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, pada Minggu (1/12/2024).
Lalu, Menteri Investasi Rosan P. Roeslani, mendapat kehormatan untuk menjabat sebagai Ketua Dewan Kehormatan Kadin.
"Ketua Dewan Kehormatan adalah Bapak Rosan Roeslani, yang juga merupakan Menteri Investasi," ujar Erwin Aksa, Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Organisasi dan Komunikasi Kadin Indonesia sekaligus Ketua Steering Committee Rapimnas 2024. Dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Kondisi Terkini Ibu yang Ditusuk Anak Sendiri di Lebak Bulus Jaksel
Selain itu, Arsjad Rasjid ditunjuk sebagai Ketua Dewan Pertimbangan (Wantim) Kadin Indonesia meskipun ia sendiri tidak terlihat hadir di acara tersebut.
Posisi Wakil Ketua Dewan Penasihat diisi oleh Menteri Koperasi, Budi Arie Setiadi, yang juga tidak tampak di lokasi.
Sementara itu, Bambang Soesatyo (Bamsoet) menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Politik dan Keamanan, dan Hashim Djojohadikusumo, yang merupakan adik Presiden Prabowo Subianto, didaulat sebagai Ketua Dewan Penasihat.
Setelah pengukuhan, Anindya Bakrie menegaskan pentingnya solidaritas dalam tubuh Kadin Indonesia.
“Kita harus kompak. (Kebijakan-kebijakan) tolong dikaji supaya bisa berdampingan dengan pemerintah,” kata Anindya dalam sambutannya usai terpilih sebagai Ketua Umum Kadin.
Ia juga mengingatkan bahwa organisasi ini harus mampu selaras dengan kebijakan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Baca Juga: Prabowo ke Menkeu hingga Gubernur BI: Kalau Pakai Ilmu Tentara, Saudara Jenderal Bintang 4
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.