JAKARTA, KOMPAS.TV - Pihak BPJS Kesehatan saat ini membuka kesempatan kerja bagi para pencari kerja di Indonesia untuk bergabung.
Lowongan ini diperuntukkan bagi lulusan dengan pendidikan minimal S1 atau D4 yang siap bergabung menjadi Pegawai Tetap Golongan Pegawai Karier.
Berdasarkan unggahan akun Instagram resmi BPJS Kesehatan di @bpjskesehatan_ri, berikut ini adalah kualifikasi yang harus dipenuhi oleh pelamar:
1. Pendidikan minimal S1 atau D4.
2. Akreditasi perguruan tinggi minimal “B” atau “Baik Sekali”.
3. Nilai IPK minimal 3,00 dari skala 4,00.
4. Kemampuan bahasa Inggris dengan skor minimal TOEFL IBT 61, TOEFL ITP 500, atau IELTS 5,5.
5. Belum menikah, kecuali bagi pelamar dengan latar belakang pendidikan Dokter.
6. Bersedia ditempatkan di satuan kerja BPJS Kesehatan di seluruh Indonesia.
Baca Juga: Waspada, BMKG Sebut Ada Potensi Gelombang Tinggi di Samudera Hindia Barat Nias 16-18 Oktober 2024
7. Maksimal usia per 31 Desember 2024:
Latar Belakang Pendidikan Pelamar
Proses Pendaftaran
Pendaftaran untuk lowongan ini dibuka hingga 31 Oktober 2024 dan dilakukan secara online melalui laman resmi BPJS Kesehatan di https://rekrutmen.bpjs-kesehatan.go.id/.
Para pelamar diimbau untuk mempersiapkan seluruh berkas dan memenuhi syarat yang telah ditetapkan agar dapat berpartisipasi dalam proses rekrutmen ini.
Pastikan untuk mengecek laman resmi untuk informasi lebih lanjut mengenai tata cara pendaftaran dan persyaratan tambahan.
Baca Juga: BUMD PAM Jaya Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk S1 Berbagai Jurusan, Ini Cara Daftarnya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.