JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) membuka lowongan kerja melalui rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024.
Melansir akun Instagram @kemenkumhamri, formasi CPNS Kemenkumham 2024 diperuntukkan bagi lulusan SMA/SMK, D3, S1, dan S2.
Selain CPNS, Kemenkumham juga membuka rekrutmen PPPK 2024 untuk tenaga honorer.
"#SahabatPengayoman Siapkan Diri Kalian! Penerimaan CASN Kemenkumham untuk formasi CPNS & PPPK akan segera dibuka!" tulis akun tersebut.
Berikut rincian formasi CPNS Kemenkumham 2024 untuk SMA/SMK hingga S2:
Baca Juga: UGM Buka 218 Lowongan Kerja Tendik Tetap 2024 untuk D3, D4/S1 hingga S2, Ini Cara Daftarnya
Formasi CPNS Kemenkumham 2024 SMA/SMK
Formasi CPNS Kemenkumham 2024 D3
Formasi CPNS Kemenkumham 2024 D4/S1
Formasi CPNS Kemenkumham 2024 S2
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Bank BTN untuk Lulusan S1 dan S2, Usia 64 Tahun Bisa Mendaftar
Pendaftaran CPNS 2024 akan dibuka mulai bulan Juni 2024. Pemerintah akan membuka 1 juta formasi yang dibuka untuk fresh graduate atau lulusan baru.
Hal itu diumumkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) pada Jumat (3/5/2024).
“Kami targetkan pendaftaran CASN dimulai Juni 2024,” ujar Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas dalam keterangan tertulisnya.
Pendaftaran CPNS 2024 dilakukan melalui link sscasn.bkn.go.id. Namun, tautan tersebut baru bisa diakses apabila rekrutmen sudah dibuka.
Berikut panduan untuk membuat akun SSCASN sebagai syarat mendaftar CPNS 2024:
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.