JAKARTA, KOMPAS.TV - Peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2024 yang dinyatakan lolos seleksi administrasi diharuskan mengunduh dan memasang aplikasi Safe Exam Browser (SEB) di perangkatnya, sebagai salah satu syarat tes.
Tanpa mengunduh dan menginstall SEB, perangkat komputer atau smartphone Anda tidak bisa digunakan untuk tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2024.
Safe Exam Browser merupakan aplikasi yang digunakan untuk memastikan keamanan dan integritas tes online dengan membatasi akses peserta ke aplikasi dan halaman lain, dan hanya fokus pada soal tes yang telah disediakan oleh pihak penyelenggara tes.
SEB berfungsi sebagai pengawas agar peserta tes bisa fokus mengikuti tes online dengan tenang. FEB juga sudah wajib dilakukan saat tes trial online RBB 2024.
Diketahui, percobaan atau trial tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dilaksanakan mulai hari ini, Rabu (24/4/2024) hingga 26 April 2024.
Sementara itu, tes online RBB 2024 akan dimulai pada 27 April 2024. Adapun jadwalnya dapat dilihat di laman https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/ atau email masing-masing.
Baca Juga: Rekrutmen CPNS 2024, Kementerian PUPR Buka Banyak Lowongan Kerja untuk Tenaga Teknis dan Kesehatan
Forum Human Capital Indonesia (FHCI) memberikan informasi penting terkait cara meng-install Safe Exam Browser untuk tes. Berikut beberapa ketentuannya.
Berikut link download Safe Exam Browser yaitu https://safeexambrowser.org/download_en.html. Melansir laman resminya, SEB hanya bisa diinstall di Windows, MacOS, dan iOS.
Baca Juga: Sudah Bisa Diakses, Berikut Link dan Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2024
Informasi lebih lanjut mengenai Safe Exam Browser untuk tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dapat dilihat di sini.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.