Kompas TV ekonomi loker

Lowongan Kerja Kemenko Perekonomian Februari 2024 Dibuka untuk Lulusan S1, Berminat?

Kompas.tv - 26 Februari 2024, 15:02 WIB
lowongan-kerja-kemenko-perekonomian-februari-2024-dibuka-untuk-lulusan-s1-berminat
Logo Kemenko Perekonomian. Kemenko Perekonomian membuka lowongan kerja pada Februari 2024. (Sumber: kemenkopukm.go.id)
Penulis : Dian Nita | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian membuka lowongan kerja pada Februari 2024.

Lowongan kerja dibuka melalui pengadaan jasa tenaga pendukung gelombang keempat tahun 2024.

Dilansir laman resminya, lowongan kerja Kemenko Perekonomian ini diperuntukkan bagi lulusan sarjana (S1) dengan gaji sebesar Rp5,5 juta per bulan. 

Pendaftaran dibuka hingga 29 Februari 2024 pukul 16.00 WIB. Bagi yang berminat, harap segera mempersiapkan persyaratan.

Berikut kualifikasi dan cara pendaftaran lowongan kerja Kemenko Perekonomian.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Brantas Abipraya Posisi Management Trainee untuk S1 Fresh Graduate

1. Tenaga Pendukung Bidang Hukum (Kode : G4-D4-01)

Kualifikasi:

  • Pria/wanita usia minimal 20 tahun dan maksimal 30 tahun
  • Pendidikan minimal S1 jurusan ilmu hukum
  • Lulusan Perguruan Tinggi Negerin (PTN) atau Perguruan Tinggi Swasta (PTS) terakreditasi A oleh BAN-PT, dengan IPK minimal 3,00 (skala 4.00)
  • Diutamakan memiliki pemahaman mengenai digital economy
  • Mampu mengoperasikan seluruh program Microsoft Office
  • Memiliki motivasi dan semangat kerja yang baik
  • Mampu berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
  • Jujur, sopan, ulet dan disiplin
  • Mampu bekerja mandiri maupun dalam tim.

2. Tenaga Pendukung Bidang Hukum/Hubungan Internasional (Kode: GA-D4-02)

Kualifikasi:

  • Pria/wanita usia minimal 20 tahun dan maksimal 30 tahun
  • Pendidikan minimal S1 jurusan ilmu hukum/hubungan internasional
  • Lulusan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) atau Perguruan Tinggi Swasta (PTS) terakreditasi A oleh BAN-PT, dengan IPK minimal 3,00 (skala 4.00)
  • Diutamakan memiliki pemahaman mengenai digital economy
  • Diutamakan memiliki pengalaman/pendalaman hukum internasional
  • Diutamakan memiliki pengalaman mengawal isu kerja sama internasional baik bilateral maupun multilateral di pemerintahan
  • Mampu mengoperasikan seluruh program Microsoft Office
  • Memiliki motivasi dan semangat kerja yang baik
  • Mampu berbahasa inggris baik lisan maupun tulisan
  • Jujur, sopan, ulet dan disiplin
  • Mampu bekerja mandiri maupun dalam tim.

Baca Juga: KAI Services Buka Lagi Lowongan Kerja Pramugara/i untuk Lulusan SMA/SMK, Buruan Daftar!

Pendaftaran lowongan kerja kementerian ini dilakukan secara online melalui http://rekrutmentp.ekon.go.id/. 

Hasil seleksi administrasi rencananya akan diumumkan melalui website di atas pada 1 Maret 2024.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Razia Izin Penjualan Petasan

22 Desember 2024, 17:36 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x