Kompas TV ekonomi loker

PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru, Begini Syaratnya

Kompas.tv - 26 November 2023, 17:20 WIB
pt-pamapersada-nusantara-buka-lowongan-kerja-untuk-lulusan-baru-begini-syaratnya
Ilustrasi wawancara kerja. (Sumber: Jobstreet.co.id)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Pamapersada Nusantara (PAMA) buka lowongan kerja lulusan baru untuk posisi Operation Staff Development Officer.

Lowongan pekerjaan ini terbuka bagi mereka yang memiliki gelar minimal S1 dalam bidang Psikologi.

Pendaftaran untuk lowongan pekerjaan di PT Pama dibuka hingga tanggal 30 November 2023.

Nantinya, proses pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui tautan https://recruitment.pamapersada.com/.

"Halo Sobat PAMA... Saat ini kita sedang open vacancy untuk posisi Staff."

Baca Juga: Catat, Begini Cara Cek Hasil Sanggah Tes SKD CPNS 2023

"Bagi Sobat yang memenuhi persyaratan yang dibutuhkan sesuai dengan vacancy tersebut, bisa langsung registrasi dan daftar melalui website resmi rekrutmen PAMA yaitu https://recruitment.pamapersada.com/," keterangan dalam postingan resmi Instagram @join_pamapersada.

Posisi : Operation Staff Development Officer

Deskripsi Pekerjaan:

Sebagai Operation Staff Development Officer, pekerja harus memiliki tanggung jawab utama dalam menyusun rencana program pengembangan personel dan mengimplementasikannya dalam rangka memaksimalkan potensi sumber daya manusia di divisi Operation.

Persyaratan Umum :

  • Usia maksimal 27 tahun
  • Minimal lulusan S1 Psikologi
  • Sudah menyelesaikan studi
  • IPK minimum 3.00
  • Tidak buta warna
  • Sudah vaksin booster Covid-19
  • Bersedia melakukan perjalanan dinas ke area job site (di Kalimantan dan Sumatera Selatan)
  • Bersedia mematuhi seluruh persyaratan perundang-undangan, peraturan perusahaan, dan persyaratan lainnya terkait dengan Keselamatan Kesehatan Kerja, Keselamatan Operasi, dan Lingkungan Hidup.

Baca Juga: Lowongan Kerja Magang Anak Usaha PT Pertamina, Pendaftaran Dibuka hingga 26 November




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x