Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Ini 4 Moda Transportasi Umum menuju Stasiun Kereta Cepat Halim Jakarta

Kompas.tv - 22 November 2023, 19:43 WIB
ini-4-moda-transportasi-umum-menuju-stasiun-kereta-cepat-halim-jakarta
Masyarakat yang ingin menggunakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung dari Stasiun Halim, bisa mengaksesnya dengan 4 jenis moda transportasi umum. Yakni Damri dari dan menuju Bandara Internasional Soekarno Hatta; Bus Transjakarta dengan rute 7W, LRT Jabodebek, serta taksi konvensional. (Sumber: KCIC)
Penulis : Dina Karina | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV- Masyarakat yang ingin menggunakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung dari Stasiun Halim, bisa mengaksesnya dengan 4 jenis moda transportasi.

Yakni Damri dari dan menuju Bandara Internasional Soekarno Hatta; Bus Transjakarta dengan rute 7W, LRT Jabodebek, serta taksi konvensional yang memiliki area tunggu khusus untuk memudahkan penumpang.

“Kehadiran empat intermoda di Stasiun Kereta Cepat Halim ini sangat penting dalam upaya menghadirkan integrasi antarmoda agar masyarakat dapat beralih ke transportasi publik,” kata Direktur Utama PT KCIC, Dwiyana Slamet Riyad di Jakarta, Rabu (22/11/2023).

1. Damri

Bus Damri Bandara Internasional Soekarno-Hatta dapat diakses di pintu utara area Stasiun Kereta Cepat Halim.

Berikut jadwal Keberangkatan Bus Bandara Damri Rute Stasiun Kereta Cepat Halim - Bandara Soekarno-Hatta: 

Baca Juga: 12 Trainset LRT Jabodebek Selesai Diperbaiki, Waktu Tunggu Antar Kereta jadi Berkurang

1. Dari Stasiun Kereta Cepat Halim 07.00-21.00 WIB Tersedia setiap hari (Keberangkatan setiap 2 jam sekali)

2. Dari Bandara Soekarno-Hatta 05.00-19.00 WIB Tersedia setiap hari (Keberangkatan setiap 2 jam sekali)

Mulai 17 sampai 23 November 2023, masih berlaku tarif promo Rp40.000, baik itu pembelian melalui loket atau aplikasi DAMRI. 

2. LRT Jabodebek

Untuk moda LRT Jabodebek dapat diakses langsung melalui jembatan penghubung Stasiun Kereta Cepat Halim dan Stasiun LRT Halim.

Rute yang tersedia untuk LRT Stasiun Halim adalah rute Dukuh Atas-Jati Mulya pp, dengan tarif 1 km pertama Rp3.000, selanjutnya 700/km maksimal Rp20.000 di hari kerja dan maksimal Rp10.000 di akhir pekan.

Untuk rute paling awal menuju Dukuh Atas adalah pukul 05.23 WIB, dan paling terakhir adalah pukul 19.53 WIB. 

Baca Juga: Promo Tiket Damri Cuma Rp77, Berlaku untuk AKAP dan Angkutan Bandara Berbagai Rute

Sedangkan untuk rute paling awal menuju Jati Mulya adalah pukul 06.23 WIB, dan paling terakhir adalah pukul 20.53 WIB.




Sumber : Kompas.tv, Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x