Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

PT KAI Beri Promo Tiket Kereta Api Sebesar 20 Persen dalam Rangka HUT ke-105 Kota Madiun

Kompas.tv - 6 Juli 2023, 06:50 WIB
pt-kai-beri-promo-tiket-kereta-api-sebesar-20-persen-dalam-rangka-hut-ke-105-kota-madiun
Foto arsip. Foto perjalanan Kereta Api Jarak Jauh. (Sumber: Dok. KAI)

MADIUN, KOMPAS.TV - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan promo atau potongan harga tiket sebesar 20 persen dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-105 Kota Madiun dengan sejumlah syarat.

"Diskon promo HUT ke-105 Kota Madiun, pemesanan melalui KAI Access," tulis keterangan resmi PT KAI, Selasa (20/6/2023).

Ada setidaknya tujuh syarat untuk mendapatkan diskon promo tiket kereta api ini, yaitu:

1. Pembelian tarif diskon ini hanya dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access pada tanggal 27 Juni – 20 Juli 2023.

Baca Juga: PT KAI: Pesan Tiket Kereta Api Jarak Jauh Kini Bisa Lebih Lama, hingga H-90

2. Tarif diskon berlaku untuk kereta api komersial antar kota khusus keberangkatan dan/atau kedatangan Stasiun Madiun, dengan kereta api berikut ini:

  • Bima
  • Turangga
  • Argo Semeru
  • Brawijaya
  • Kertanegara
  • Wijayakusuma
  • Ranggajati
  • Brantas
  • Singasari
  • Bangunkarta
  • Majapahit
  • Sancaka
  • Mutiara Selatan
  • Matarmaja
  • Gaya Baru Malam
  • Jayakarta
  • Malabar

3. Tarif diskon tidak berlaku untuk kereta luxury, priority, panoramic dan/atau kereta wisata lainnya.

Baca Juga: Indonesia Masuk Endemi Covid-19, Simak Syarat Terbaru Naik Kereta Api dari PT KAI Mulai Juni 2023

4. Tarif diskon tidak berlaku reduksi (kecuali reduksi infant/bayi), tidak berlaku tarif khusus dan/atau diskon lainnya.

5. Tarif diskon berlaku untuk keberangkatan tanggal 4, 5, 6, 11, 12 ,13, 18, 20, 25, 26 dan 27 Juli 2023.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x