JAKARTA, KOMPAS.TV - Restoran cepat saji McDonald’s mengumumkan, untuk sementara para penggemar French Fries atau kentang goreng tidak bisa memesan dalam ukuran large atau besar di semua gerai Indonesia.
Diketahui kebijakan ini hadir lantaran McDonald's sedang mengalami keterbatasan stok kentang impor.
Sementara itu, french fries ukuran large tidak bisa dipesan sementara di seluruh gerai Indonesia terhitung mulai 2 Februari.
"Sehubungan dengan terbatasnya ketersediaan French Fries saat ini, mulai 2 Februari untuk sementara Large French Fries tidak tersedia. Namun jangan khawatir McD'ers, kamu tetap dapat menikmati menu favoritmu dengan Medium French Fries," tulis McDonald's Indonesia dalam akun Twitternya, dikutip Selasa (1/2/2022).
Kendati demikian, pihaknya menyebut akan tetap menyediakan kentang goreng dalam ukuran medium dan akan segera memberi kabar terbaru soal ketersediaan large french fries.
“Semoga secepatnya dapat kami berikan kabar baik, apabila Large French Fries sudah tersedia lagi. Sabar ya, McD’ers,” imbuhnya.
Sehubungan dengan terbatasnya ketersediaan French Fries saat ini, mulai 2 Februari untuk sementara Large French Fries tidak tersedia.
— McDonald's Indonesia (@McDonalds_ID) January 31, 2022
Namun jangan khawatir McD'ers, kamu tetap dapat menikmati menu favoritmu dengan Medium French Fries. pic.twitter.com/4ovfFoDIvN
Sementara itu, mengutip BBC, keterbatasan kesediaan kentang di McDonald's diketahui tidak hanya terjadi di Indonesia. Melainkan, sudah terjadi lebih dulu di Malaysia, Jepang, Kenya, dan Taiwan.
Baca Juga: Mengenal Saus Cajun dalam BTS Meal Hasil Kolaborasi dengan McDonald's, Apa Itu?
McDonald's Malaysia telah menarik menu Large French Fries per 24 Januari. Lalu, awal bulan Januari, McDonald's Taiwan juga melaporkan adanya persoalan pasokan dari Amerika Serikat.
Sementara McDonald's Jepang telah membatasi permintaan French Fries dan hanya menjual menu French Fries berukuran kecil sejak 9 Januari.
Diketahui, keterbatasan pasokan kentang goreng di dunia terjadi karena rantai pasok yang terganggu akibat pandemi dan bencana banjir di Vancouver, Kanada.
Bencana tersebut menyebabkan proses impor kentang dari Amerika Utara ke seluruh dunia menjadi tertunda.
Terkait hal itu, McDonald's di dunia harus mengambil kebijakan tersebut setelah adanya keterlambatan pengiriman bahan baku kentang dari Pelabuhan Vancouver, Kanada.
Baca Juga: Ikut Demam McDonald's BTS Meal, Erick Thohir: Alhamdulillah Dapat, Sampai Keringatan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.