Kompas TV bisnis bumn

Langkah Penyelamatan Krakatau Steel, Menteri BUMN Erick Thohir Gandeng Persusahaan Asal Korsel Posco

Kompas.tv - 11 Desember 2021, 07:10 WIB
langkah-penyelamatan-krakatau-steel-menteri-bumn-erick-thohir-gandeng-persusahaan-asal-korsel-posco
Menteri BUMN Erick Thohir dan President Director Krakatau Posco Kim Kwang-Moo. (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV – Dalam upaya penyelamatan Krakatau Steel, Menteri BUMN Erick Thohir mengambil langkah penyelamatan, salah satunya adalah menggandeng perusahaan asal Korea Selatan, Posco. Nantinya, kerja sama tersebut untuk membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

"Ada beberapa tahapan penyelamatan Krakatau Steel, salah satunya adalah negosiasi dengan perusahaan asal Korea Selatan yakni Posco. Hari ini saya sudah bertemu dengan Posco dan hasilnya cukup baik. Bahkan Posco juga tertarik dengan industri mobil listrik," ujar Erick dalam keterangan tertulis, Jumat (10/12/2021).

Dalam pertemuan hari Jumat tersebut, baik Menteri BUMN dengan pihak Posco berdiskusi mengenai keinginan untuk mempelajari kerja sama yang lebih dalam antara Indonesia dan Korea Selatan dalam membangun ekosistem baja nasional.

"Jadi yang saya sampaikan adalah saya percaya diskusi ini sangat positif. Bagaimana kita bergerak maju untuk menciptakan kerja sama yang saling menguntungkan, dan ini adalah sesuatu yang kami sangat ingin lakukan untuk menciptakan rantai pasok yang lebih baik untuk Indonesia," ujar Erick.

Baca Juga: Erick Thohir Masukan Laporan Dugaan Kasus Korupsi Krakatau Steel, KPK: Kami Verifikasi Dahulu

President Director Krakatau Posco Kim Kwang-Moo pun menyampaikan, pihaknya mengaku tertarik untuk membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

"Kami dari Posco sangat tertarik dengan value chain atau modernisasi, maksud saya masa depan yang ada di Indonesia, khususnya anoda dan katoda untuk baterai," ujar Kim Kwang-Moo usai bertemu Menteri BUMN Erick Thohir dalam kesempatan yang sama.

Selain itu Posco juga tertarik dengan penambahan tenaga untuk kapasitas bajanya, khususnya baja kelas atas untuk industri otomotif dan untuk peralatan rumah tangga.

"Saya sangat menghargai dukungan dari bapak Menteri, dan saya memiliki kesan yang sangat baik pada hari ini. Berkat dukungan beliau di berbagai aspek untuk membantu Posco, Krakatau Steel dan Krakatau Posco. Menurut saya ini pertemuan yang baik dengan perusahaan kami. Jadi kami tertarik untuk bekerja sama lebih banyak dengan Indonesia di masa yang akan datang," kata Kim Kwang-Moo.

Menteri BUMN Erick Thohir pun juga berharap, pihaknya sangat menantikan kerja sama dari Krakatau Posco tersebut. "Kami menantikan kerjasamanya," kata Erick.

Sebagai informasi, PT Krakatau Posco merupakan perusahaan kerja sama antara PT Krakatau Steel (Persero) Tbk dengan Posco Korea Selatan.

Baca Juga: Dinilai Jalani Bisnis 'Palugada', Erick Thohir Bakal Lebur Sejumlah BUMN

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x