Kompas TV bisnis perbankan

Dalam Setahun Catat Transaksi Rp1.000 T, Ini Syarat dan Cara Jadi Agen BRILink

Kompas.tv - 3 Desember 2021, 14:45 WIB
dalam-setahun-catat-transaksi-rp1-000-t-ini-syarat-dan-cara-jadi-agen-brilink
Ilustrasi Agen BRILink. Volume transaksi agen BRILink selama Januari-November 2021 tercatat sebesar Rp1.002 T dan berasal dari 801 juta transaksi. (Sumber: Bank BRI)
Penulis : Dina Karina | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bank BRI merilis kinerja agen laku pandai BRILink hingga November 2021. Hasilnya cukup mengejutkan, volume transaksi melalui agen BRILink mencapai Rp1.002 triliun selama periode 11 bulan tahun ini. Jumlah itu berasal dari 801 juta transaksi.

Agen BRILink melayani transaksi keuangan kepada masyarakat secara real time online menggunakan EDC BRI atau aplikasi BRILink Mobile. Semua transaksi keuangan tersebut dikenakan tarif biaya transaksi kepada customer yang nantinya menjadi pendapatan bagi agen dan BRI dengan pembagian berkonsep sharing fee.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI Arga M. Nugraha mengatakan, volume transaksi BRILink terus meningkat dalam 3 tahun terakhir. Pada 2019, volume transaksi agen BRILink sebesar Rp673 triliun, kemudian pada 2020 tercatat sebesar Rp843,21 triliun pada tahun lalu.

"Peran agen BRILink sangat esensial dalam mewujudkan strategi transformasi distribusi yang tengah dilakukan oleh BRI," kata Arga seperti dikutip dari Kompas.com, Jumat (3/12/2021).

Baca Juga: Pengumuman! Jokowi Naikkan Tunjangan PNS, Ini Besarannya

"Tidak hanya itu, agen BRILink berperan penting dalam mewujudkan inklusi keuangan yang sesungguhnya bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia," ujarnya.

Mengutip Bank Dunia, inklusi keuangan adalah kondisi di mana individu dan pengusaha mempunyai akses mudah terhadap produk dan layanan finansial.

Dengan begitu, berbagai kebutuhan ekonomi seperti tabungan, pembayaran, transaksi, kredit, hingga asuransi pun dapat terakomodasi secara bertanggung jawab dan berkelanjutan.

Arga mengungkapkan, sampai saat ini ada 488.000 agen BRILink, yang tersebar di 55.405 desa, dan melingkupi 15.440 BUMDes, serta hadir di 7.500 pasar tradisional di Indonesia.

Baca Juga: Shopee Pay Sempat Eror Imbas Kebakaran Gedung Cyber, Begini Kondisinya Sekarang

"Kinerja yang memuaskan dari Agen BRILink menjadi jembatan bagi masyarakat untuk mendapatkan layanan keuangan yang aman serta canggih melalui digitalisasi layanan yang terus kami tingkatkan," ujar Arga.

Cara Menjadi Agen BRILink

Bagi anda yang tertarik menjadi agen BriLink untuk mendapat penghasilan tambahan, berikut syarat menjadi agen BRILink, seperti tercantum di laman promo.bri.co.id:

Syarat Menjadi Agen BRILink

  • WNI Perseorangan / instansi non berbadan hukum
  • Memiliki usaha minimal 2 tahun
  • Memiliki rekening simpanan berkartu di BANK BRI, menyetor uang jaminan sebesar Rp3 juta (khusus EDC) dan saldo tersebut diblokir selama menjadi agen
  • Memiliki surat keterangan usaha (sekurang-kurangnya dari perangkat desa)
  • Memiliki ponsel android minimal OS 4.4 (Kitkat), akses internet dan printer mobile (optional) bagi Agen BRILink Mobile
  • Belum menjadi Agen dari Bank penyelenggara Laku Pandai.

Baca Juga: Pemerintah Siapkan Konversi LPG ke Kompor Listrik, Masak Jadi Lebih Hemat

Adapun Syarat Dokumen Agen BRILink yang harus dipenuhi adalah:

  • Fotocopy Dokumen Identitas Pemilik: KTP pemilik / pengurus atau NPWP pemilik (untuk badan usaha)
  • Surat keterangan usaha minimal dari RT/RW, atau SIUP, SITU, TDP (untuk agen berbadan usaha)
  • Akte Pendirian (untuk agen berbadan usaha)
  • Izin Usaha lainnya
  • Fotocopy Bukti Kepemilikan Rekening: Buku Tabungan / Rekening Koran

Dan berikut Dokumen Pengajuan yang harus diisi:

  • Formulir pengajuan AgenBRILink
  • Perjanjian Kerjasama BRILink.

Setelah semua persyaratan dan dokumen yang diperlukan sudah lengkap, langkah yang selanjutnya anda lakukan adalah mengunjungi unit kerja BRI terdekat. Kemudian pihak BRI akan melakukan verifikasi dokumen. Jika disetujui, anda sudah bisa menjadi agen BRILink.

Nantinya, sebagai agen BRILink anda bisa membuka layanan berikut:

  • Transfer ke Sesama BRI
  • Transfer BRI ke Bank Lain
  • Transfer Bank Lain ke BRI
  • Setor dan Tarik Tunai
  • Bayar Listrik
  • Bayar Belanja Online
  • Beli Pulsa
  • Setoran Pinjaman
  • Top Up BRIZZI
  • Info Saldo
  • Bayar Tagihan Air
  • Bayar BPJS
  • Bayar Telepon
  • Bayar Cicilan
  • Setoran Pinjaman
  • Top Up Tabungan Emas Pegadaian




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x