KOMPAS.TV - Dua perempuan di Jember, Jawa Timur, harus mendapat perawatan intensif di rumah sakit setelah diduga sengaja bakar diri sendiri di dalam kamar mereka.
Sementara di Banda Aceh, BMKG Stasiun Kelas I Blang Bintang, Aceh Besar, meminta pelayaran rute Banda Aceh menuju Sabang agar lebih berhati-hati dengan angin kencang dan gelombang tinggi hingga empat meter.
Baca Juga: Ganjil Genap Kembali, Transportasi Umum Siap Dikerumuni?
Diduga melakukan aksi bakar diri, dua perempuan di Jember, Jawa Timur, harus dibawa ke rumah sakit.
Menurut keterangan yang didapat pihak kepolisian, tiba-tiba api muncul dari tubuh salah satu dari mereka.
Polisi lanjut mengumpulkan keterangan untuk menggali motif aksi bakar diri tersebut.
Polisi juga menyita sejumlah barang bukti seperti pakaian korban yang tercium aroma bensin dan satu buah jerigen di dalam kamar.
Baca Juga: Diduga Ngebut, Ambulans Ringsek Tabrak Truk Muatan Kain
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.