Kompas TV video internasional

Alasan Donald Trump Larang Aplikasi TikTok

Kompas.tv - 2 Agustus 2020, 17:23 WIB
Penulis : Yuilyana

KOMPASTV - Presiden Donald Trump mengumumkan bahwa ia akan melarang aplikasi berbagi video asal China, TikTok, di AS.

Sebanyak 80 juta pengguna aktif dalam sebulan di Amerika terancam tak bisa gunakan aplikasi TikTok

Lewat video yang dilansir dari APTN, Presiden AS Donald Trump menjawab pertanyaan wartawan terkait TikTok.

Menurutnya pihaknya masih akan mengawasi Tik Tok, dan ada kemungkinan melarang TikTok digunakan warga Amerika.

Baca Juga: Fitur "Reels" Instagram Mirip TikTok Siap Dirilis pada Agustus 2020

“Kita mengawasi TikTok. Kita ada kemungkinan melarang TikTok. Kita juga mungkin melakukan hal-hal yang lain. Ada beberapa pilihan, tetapi banyak hal yang terjadi. Jadi kita akan lihat ke depan nya. Tetapi kita tetap melihat beberapa alternatif  kepada TikTok.” Ucap Trump pada wartawan.

Dari BBC News menuliskan bahwa para pejabat keamanan AS khawatir kalau aplikasi milik perusahaan China ByteDance tersebut bisa digunakan untuk mengumpulkan data pribadi warga Amerika.

Diduga pelarangan ini juga terkait perang dagang kedua negara dan cara China menangani wabah virus corona.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.