Penulis: Mutie Aryanti
JAKARTA, KOMPAS.TV - Pada Hari Raya Idul Adha, umumnya masyarakat menghidangkan makanan berbahan daging sapi dan daging kambing. Daging kurban bisa diolah menjadi aneka masakan khas sesuai selera. Salah satunya, kamu bisa membuat menu rawon.
Rawon merupakan salah satu resep masakan khas Jawa Timur. Menu masakan berkuah ini dibuat dari irisan daging, dengan bumbu utama keluak ditambah rempah-rempah lain.
Menu rawon cukup mudah dibuat, yakni bumbu halus yang bisa diulek sendiri atau menggunakan bumbu instan bila tak mau repot.
Baca Juga: Resep Rahasia Bumbu Rendang Daging Sapi Enak dan Empuk, Meresap hingga ke Dalam
Apa saja bahan baku yang dibutuhkan dan bagaimana cara membuatnya? Simak artikel ini sampai akhir ya!
Bagaimana cara membuat rawon? Setelah daging sapi dipotong-potong kecil, rebus hingga empuk. Setelah daging empuk, masukkan bumbu halus yang sudah ditumis ke rebusan daging, aduk rata hingga bumbu meresap.
Bahan baku:
1. Daging Sapi 1 kg
Bumbu halus:
1. Keluak 1 buah
2. Kemiri 3 buah
3. Bawang merah 5 butir
4. Bawang putih 3 siung
5. Ketumbar,merica dan garam secukupnya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.